Sebagai bagian dari sumber daya, pengembangan sumber daya manusia (SDM) diharapkan mendukung visi-misi dan kebutuhan strategis jangka panjang organisasi. Setidaknya, dibutuhkan 4 hal penting untuk hal itu, yaitu organisasi, sumber daya manusia, budaya, dan peraturan.
Demikian dikatakan Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia dan Aset, Prof. Dr. Ir. Budi Santoso Wignyosukarto, Dip.HE., saat membuka sekaligus menjadi pembicara kegiatan UGM Humas Resources Innovation Week 2016. Menurut Budi secara organisasi UGM sudah memiliki hierarki dari universitas, fakultas kemudian departemen.
“Sekarang ada departemen, dulu tidak ada. Jika dahulu beberapa unit atau program studi mengelola SDM maka sekarang tidak boleh karena untuk sekarang yang mengelola adalah departemen atau fakultas,” kata Budi di Balai Senat, Selasa (22/3).
Budi menandaskan sumber daya manusia di UGM mestinya memiliki kualifikasi baik. Oleh karena itu, harus ada pembinaan dan pengembangan SDM yang terstruktur.
Menurut Budi Santoso satu hal yang tidak kalah penting untuk pengembangan sumber daya adalah permasalahan budaya. Sebagai bagian dari sistem maka budaya menjadi penting karena jika ada yang kurang baik tentu akan dirasakan oleh yang lain.
“Demikian juga bagi mereka yang bekerja dengan produktivitas tinggi, secara otomatis mestinya mendapat pengaruh, baik berupa insentif atau tukin dan sebagainya. Karena itu, budaya seperti ini terus kita dorong untuk diperbaiki dan tingkatkan,” tandasnya.
UGM Human Innovation Week berlangsung selama seminggu, tanggal 22 s.d 29 Maret 2016. Selain materi tentang tata kelola organisasi, dibahas pula materi tentang database, sistem pelayanan dan lain-lain. (Humas UGM/ Agung)