Direktorat Kemitraan, Alumni dan Urusan Internasional UGM menyelenggarakan Integrated Career days 2016 di Grha Sabha Pramana pada Rabu (10/8). Acara tersebut merupakan sebuah acara pameran karier dan beasiswa bagi mahasiswa dan alumni yang akan dibuka selama dua hari hingga Kamis, 11 Agustus. Integrated Career Days diadakan untuk memfasilitasi mahasiswa dan alumni yang ingin dan membutuhkan informasi mengenai beasiswa dan karier. Secara simbolis, Integrated Career Days 2016 dibuka oleh Direktur Alumni, Kemitraan, dan Urusan Internasional UGM, Dr. Anna Marie Wattie, M.A., dan Vice President (VP) Corporate Finance PT. KAI, Ana Diana.
Anna Marie dalam sambutannya mengucapkan ucapan terima kasih atas partisipasi dari berbagai mitra yang menyukseskan penyelenggaraan UGM Integrated Career Days 2016. Anna berharap dengan adanya acara ini hubungan kerja sama dengan berbagai mitra yang hadir dapat terus terjaga dan bersimbiosis. “Semoga dengan acara ini dapat membantu para job seeker dalam mengembangkan kariernya dan membantu para lulusan yang ingin mencari informasi beasiswa untuk melanjutkan studinya,” ujar Anna.
Selain diisi berbagai informasi jenis profesi dan tempat kerja bagi mahasiswa dan alumni, dalam Integrated Career Days 2016 diselenggarakan pula talkshow karier, wirausaha, dan beasiswa. Beberapa organisasi beasiswa yang membuka stand dalam acara tersebut yakni Australia Awards, Lembaga Pengelola Dana Pendidikan, Institut Francais Indonesia, Nuffic Neso Indonesia, Swedish Institute of Education, AIESEC, dan University of Twente.
Kemudian dalam bidang Diverse Business hadir dalam acara tersebut yaitu PT. RGE Indonesia. Pada bidang Non-Profit dan Pelayanan Publik hadir WWF Indonesia, Tanoto Foundation, dan PT. Kereta Api Indonesia. Selain itu, acara juga diikuti berbagai mitra lain seperti Kompas Gramedia, PT. Kelola Mina Laut, Jadine Craft Textile, PT. Roche Indonesia, Sale Stock Indonesia, PT. Aino Indonesia, PT. Gamatechno Indonesia, CIMB Niaga, Bank Muamalat, Andalan Finance, LexRegis Agustinus Dawarja & Partners, Himpunan Konsultan Hukum Pasar Modal dan Perhimpunan Advokat Indonesia. (Humas UGM/Catur)