Tiga tim dari Fakultas Biologi UGM berkesempatan memublikasikan karya penelitiannya dalam Conference of Indonesian Student Association in Korea (CISAK) pada 3-4 September 2016 bertempat di Kota Seoul, Korea Selatan. Tiga tim tersebut merupakan perwakilan mahasiswa dari Laboratorium Genetika yang diwakili oleh Nailil Husna dengan Dr. Niken Satuti M. Sc. sebagai dosen pembimbing. Selanjutnya, Kelompok Studi Entomologi (KSE) yang terdiri dari Danu Ardiancahyo, Atikah Fitria M., dan Ahmad Al Arif dengan Dr. R.C. Hidayat Soesilohadi, M.S., sebagai dosen pembimbing. Tim terakhir dari Kelompok Studi Kelautan (KSK) yang terdiri dari Dewi Permatasari, Pretty Khoirunnisa, Muhammad Azri, Ayu Safitri, Achmad Baihaqi, dan Kirana Dira Anjani.
Pretty Khoirunnisa mengatakan CISAK merupakan konferensi tahunan yang diselenggarakan oleh Persatuan Pelajar Indonesia di Korea Selatan (Perpika) sebagai wadah bagi para pelajar Indonesia, baik di dalam maupun di luar negeri untuk memublikasikan hasil penelitiannya. Pada konferensi kali ini lebih dari 700 paper dari berbagai Universitas di Indonesia yang mendaftar. “Setelah melalui tahapan seleksi, tiga paper dari tim UGM berhasil lolos untuk memublikasikan karya penelitiannya,” kata Khorunnisa dalam keterangannya kepada wartawan, Selasa (13/9).
Dari tiga tim yang dikirim tersebut, kata Khoirunnisa, tim KSK UGM berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Best Oral Presentation. Tim ini mempresentasikan makalah yang berjudul Seaweed Abundance and Diversity in Porok Beach, Gunungkidul, D.I. Yogyakarta. Sementara itu, tim dari Laboratorium Genetika memublikasikan paper penelitiannya Comparative Study of Thalassemia Trait Diagnostic Through Hematogical and HPLC Assesment”. Sedangkan, Tim KSE berkesempatan untuk memublikasikan papernya yang berjudul “Studies on The Diversity and Play Role of Lepidoptera in Cocoa Crop, Nglanggeran, Gunung Kidul District of Yogyakarta Special Region” pada sesi poster presentation.
Nailil Husna menuturkan hasil riset yang mereka publikasikan dapat memberikan manfaat, baik secara ilmiah maupun kepada masyarakat. “Kita ingin hasil riset ini bisa bermanfaat untuk pengembangan keilmuan dan diaplikasikan di masyarakat,” katanya. (Humas UGM/Gusti Grehenson)