Dua mahasiswa UGM terpilih mengikuti program “Write to China” yang diselenggarakan Foregin Policy Community of Indonesia (FPCI) dengan Kedutaan Besar China di Indonesia. Mereka adalah Albert Au (Departemen Hubungan Internasional) dan Aditria Nurmita Dewi (Departemen Kimia).
Selama 2 minggu, pada 10-28 April 2017 keduanya bersama dengan 18 peserta lainnya yang terpilih sebagai pemenang kompetisi esai “Write to China” berkesempatan untuk berkunjung ke provinsi Fujian, China. Kompetisi diikuti 750 pendaftar dari berbagai universitas di Indonesia. Mengangkat tema esai “What Indonesian Youth Thinks About China”.
“Selama 20 hari, 20 mahasiswa Indonesia dan 20 mahasiswa Fujian mengikuti program ini di Indonesia dan China,” kata Albert, Rabu (24/5).
Albert menjelaskan saat berada di Fujian China, mahasiswa terpilih Indonesia ditemani mahasiswa terpilih China mengunjungi sejumlah kota-kota besar yang berada di Xiame, Quanzhou, Putian, Fuzhou, dan Wuyishan. Kunjungan dilakukan ke beberapa universitas, perusahaan, institusi pemerintah dan sejumlah destinasi wisata sejarah dan budaya.
Demikian halnya saat di Indonesia, seluruh peserta juga mengunjungi sejumlah universitas dan tempat-tempat wisata di beberapa kota Indonesia. Kunjungan dilaksanakan di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Bali.
“Selain sebagai ajang promosi budaya, kegiatan ini juga dapat mempererat hubungan antara pemuda Indonesia dan China,” jelas Albert.
Albert mengaku memperoleh tambahan pengalaman dan pengetahuan terkait budaya China. Tidak hanya itu, melalui program ini dapat meningkatkan jejaring di level dunia.
“Banyak hal-hal baru yang saya dapatkan lewat program ini. Salah satunya bisa belajar budaya China secara langsung,” ujarnya. (Humas UGM/Ika)