Tim A UKM English Debating Society (EDS) UGM keluar sebagai juara Indonesia Varsities Enflish Debate (IVED) di Universitas Kristen Satya Wacana yang diselenggarakan pada 10-14 Januari 2014. Tim EDS UGM A pun berhasil mendominasi prestasi Best Speaker. Posisi 1st Best Speaker diraih Indriani Pratiwi, sedangkan Romario Hasintongan dan Alif Satria mendapatkan posisi 2nd Best Speaker dan 3rd Best Speaker. Semantara itu, Indriani Pratiwi dalam kompetisi ini pun dinobatkan sebagai 3rd Best Reply Speaker.
Indriani Pratiwi, mahasiswa Fisipol angkatan 2011 mengungkapkan dalam kompetisi IVED kali ini, Tim UKM EDS UGM mengirimkan tiga tim yaitu Tim A, B dan C. Tim A terdiri dari Romario Hasintongan T. (Fakultas Hukum), Indriani Pratiwi dan Alif Satria (Fakultas Isipol); Tim B beranggotakan M. Fidhzariyan (Fakultas Isipol), Sufi Adenda (FIB), Ganjar Denis (FEB); dan Tim C yang terdiri dari Aldilla Irsyad Noi (Fakultas Hukum), M. Himanghadi (FMIPA) dan Noel Hasintongan (Fakultas Biologi); serta tiga Adjudicator yang beranggotakan Syadza Annisa (Fakultas Isipol), Fiko Ramadhan (Fakultas Hukum), dan Siti Nurul (Fakultas Teknologi Pertanian).
“Ini merupakan kemenangan ketiga UGM dalam IVED. Sebelumnya, UGM menang di tahun 2009 di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dan tahun 2011 di Universitas Hasanuddin, Makassar,” ujar Indriani di Kampus UGM, Senin (20/1).
Dalam kompetisi IVED kali ini, katanya, tim EDS UGM A mendapat peringkat pertama di babak Preliminary Round. Di Grand Final, tim EDS UGM A dinyatakan menang IVED 2014 setelah mengalahkan tim Universitas Indonesia A di Grand Final, dengan topik This House Believes That developing Nations That Receive Aid & Have Uneven Levels of Development (such as India & China) Should Not Be Providing Developmental Aid to Other Countries.
“Di babak final, tim UGM A menang secara anonymous, 9-0. Sementara itu, tim EDS UGM B dan C mencapai babak perempat final. Meski begitu, M. Fidhzariyan dari tim UGM B mendapatkan 8th Best Speaker; sedangkan Aldilla Irsyad Noi, M. Himanghadi, dan Ganjar Denis mendapatkan ranking 2nd, 3rd, dan 4th Novice Best Speaker, pungkasnya. (Humas UGM/ Agung)