Mempersiapkan sarjana terapan di bidang agroindustri yang terampil dalam mengkaji permasalahan existing product, mengembangkan produk dan kemasan, menilai kelayakan produk, hingga melakukan scale up produksi.
Lulusan dibekali dengan berbagai kompetensi untuk sertifikasi: Good Manufacturing Practices, HACCP, Jaminan Mutu dan Keamanan Pangan, Penyelia Halal, serta Perancangan Produk
Fasilitas laboratorium mendukung pembelajaran dan melatih keterampilan mahasiswa: lab. Manajemen Sistem Agroindustri, lab. Pengawasan Mutu, lab. Rekayasa Proses, lab. Komputasi
Laboratorium inkubasi kakao
Teaching industry dan Field Research Center
Kerjasama dengan berbagai industri pangan di Indonesia (seperti PT Mayora, PT Nutrifood, dsb) untuk Praktik Kerja Lapangan, dosen praktisi, maupun Magang industri
Prospek Karir
Perusahaan makanan dan minuman
Dinas pertanian dan pangan
Dinas perindustrian dan perdagangan
BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan)
Konsultan pengembangan produk
LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia)
Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian