Pusat Kedokteran Tropis (PKT) FKKMK UGM menggelar acara bincang-bincang daring berjudul “Pembelajaran dari Vaksinasi Covid-19 untuk Para Nakes” pada Sabtu (20/2) lalu. Acara ini merupakan salah satu rangkaian agenda HUT ke-24 PKT UGM dengan berkerja sama dengan Kagama.
dr. Yodi Mahendradhata, M.Sc., Ph.D, FRSPH., Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengembangan FKKMK UGM, menyatakan topik yang diangkat dalam acara ini penting dan siginifikan. Ia menceritakan bahwa sekitar tiga minggu lalu, tepatnya pada tanggal 28 Januari 2021, RSUP Dr. Sardjito, atas instruksi dari Kemkes, menyelenggarakan vaksinasi massal untuk tenaga kesehatan (nakes).
“Target 3.000 nakes tercapai kala itu, bahkan terlampaui. Tepatnya, paling tidak sebanyak 3.300 nakes telah divaksin waktu itu. Ketika Menkes mengunjungi RS Sardjito pada sore harinya, beliau mengingatkan, meski kegiatan kala itu terbilang lancar tetapi jangan berpuas diri dahulu karena ini hanya latihan. Hal itu karena program vaksinasi yang lebih masif dan kompleks serta untuk kelompok populasi lebih luas akan menyambut mereka dengan jangka waktu yang ambisius,” ungkapnya.
Yodi menyebut dari vaksinasi kala itu, banyak pembelajaran yang bisa didapatkan. Selain masih perlunya mempersiapkan diri untuk vaksinasi kelompok populasi yang lebih luas, kegiatan tersebut juga merupakan wujud komitmen negara kepada nakes sebagai garda depan dalam menghadapi pandemi.
“Nakes merupakan kelompok paling berisiko untuk terinfeksi atau bahkan mengalami gangguan mental karena beban layanan akibat pandemi. Jadi, perlu upaya lebih baik lagi untuk proteksi yang lebih optimal, dukungan kesejahteraan, dan dukungan kesehatan mental. Nah, prioritas vaksinasi untuk nakes ini bagian penting dari upaya proteksi tadi,” terangnya.
Sedemikian pentingnya peran nakes selama pandemi ini, Yodi mengungkapkan bahwa pemrioritasan nakes untuk divaksinasi ini juga dilakukan oleh WHO. Awal tahun ini, WHO mendorong semua negara untuk memastikan nakes diprioritaskan dalam program vaksinasi Covid-19 di 100 hari pertama tahun 2021. Selain itu, WHO juga mencanangkan tahun 2021 ini sebagai International Year of Health and Care Workers untuk mengapresiasi dedikasi nakes tadi.
“Melalui momentum ini, saya harap kita semua dapat menggarisbawahi peran strategis nakes di republik ini, baik dalam memerangi pandemi maupun pembangunan kesehatan secara luas. Harapannya dengan hal itu kedepannya nakes akan lebih mendapat perhatian dan dukungan yang selayaknya,” tekannya.
Sementara itu, Wakil Ketum PP KAGAMA, Ir. Budi Karya Sumadi, melihat pentingnya vaksinasi terhadap nakes ini dari sudut pandang yang berbeda. Ia mengungkapkan sejak diumumkan ke publik, program vaksinasi ini menuai pro dan kontra dari masyarakat. Mulai dari asal vaksin, efektivitas, waktu pelaksanaan, hingga biaya.
Budi Karya menyebut hal itu diperparah dengan isu dari media massa serta media sosial bahwa ada isu nakes tidak percaya vaksinasi, walaupun kemungkinan besar itu berita bohong. Padahal, posisi nakes dalam hal ini sebagai kelompok masyarakat yang dianggap memiliki pengetahuan tentang vaksin.
Problem ini, menurut Budi Karya, menjadi tantangan berat, tidak hanya bagi pemerintah tetapi juga bagi kita semua. Pasalnya, kelompok masyarakat berikutnya yang memang kurang terliterasi terhadap vaksin akan mengambil contoh dari nakes yang dianggapnya lebih terliterasi.
Oleh karena itu, Budi Karya menyambut baik dan mengapresiasi acara bincang-bincang kali ini, terutama karena topik yang diangkat. “Dengan saling berbagi pengalaman, semua pihak diharapkan dapat mempersiapkan diri untuk program vaksinasi yang rencananya akan berlangsung selama dua tahap hingga Maret tahun 2022 nanti. Dengan demikian program vaksinasi akan berjalan lancar dan dapat memitigasi berbagai risiko yang mungkin timbul,” pungkas Menhub RI ini.
Acara dilanjutkan dengan berbagai cerita dari narasumber. Ada pengalaman penerima vaksin gelombang pertama oleh dr. Yanri Wijayanti Subronto, Ph.D., Sp.PD-KPTI (Dokter Penyakit Dalam RSUP Dr. Sardjito). Lalu, ada pengalaman menyelenggarakan vaksinasi di rumah sakit oleh dr. Levina Prima Rosalia, Sp.PD. (Dokter Penyakit Dalam RS Panti Rapih). Dan terakhir, ada pemaparan terkait pengaturan dan distribusi vaksinasi di DIY oleh drh. Berty Murtiningsih, M.Kes. (Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes DIY). Selengkapnya tentang acara itu bisa disaksikan di kanal Youtube KAGAMA Channel ini.
Penulis: Hakam
Foto: Tirto.id