UGM terus mendukung pengembangan UMKM di tanah air. Salah satu bentuk dukungan yang diberikan UGM pada UMKM adalah melalui pendampingan atau pembinaan dalam pemanfaatan teknologi, manajemen, hingga finansial. Selain itu, penyelenggaraan workshop dan temu bisnis dalam upaya menumbuhkan jejaring usaha kemitraan UMKM.
Rita Lestari merupakan salah satu mitra binaan yang merasakan manfaat dari program yang dilakukan oleh UGM melalui Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat. Rita menjalankan usaha batik dengan menggunakan bahan alam yang ramah lingkungan dan aman bagi penggunanya. Dia mengawali usaha ini tepatnya pada bulan Juni 2015 di dusun Mantaran RT 03 RW 11 Trimulyo Sleman. Ide usaha ini awalnya didapat saat mengikuti pelatihan dari Disperindag Sleman.
Berikutnya pada 2018 Rita berkesempatan mengikuti acara temu bisnis yang diadakan oleh UGM. Pertemuan ini kemudian menjadi awal baru bagi Rita dan batiknya. UGM kemudian mengundangnya untuk bekerja sama karena konsep batik ramah lingkungan ini sejalan dengan komitmen UGM untuk menjaga lingkungan.
Dia merasa senang batiknya diapresiasi dan digunakan oleh UGM. Melalui kegiatan temu bisnis yang difasilitasi UGM mendapatkan kesempatan untuk memproduksi kain batik dan taplak meja menggunakan pewarna alam.
“UGM mulai menggunakan batik kami, seperti taplak meja ataupun kain batik untuk cinderamata,”ungkapnya.
Di tengah situasi pandemi Covid-19 ini usaha batik Rita menjadi salah satu yang terdampak. Sebelum wabah dia mampu memproduksi 50 lembar kain batik tiap bulannya. Walaupun pandemi ini memberi dampak bagi usahanya, tetapi dia tetap memiliki cita-cita untuk mampu mengangkat perekonomian negara dengan langkah-langkah kecil nyata yakni dengan mempekerjakan tetangga sekitar. Dukungan UGM sendiri sangat diyakini oleh Rita akan mampu membuat usahanya lebih besar karena banyak wawasan baru yang ia dapatkan.
“Senang karena mendapat pekerjaan bersama teman-teman dan termotivasi untuk maju seperti teman-teman yang sukses,”tuturnya.
Direktur Direktorat Pengabdian Kepada Masyarakat UGM, Prof. Ir. Irfan Dwidya Prijambada, M.Eng., Ph.D., menyampaikan UGM mendukung UMKM untuk terus berkreasi dan berinovasi. Selain itu, mendorong agar UMKM terus semangat dalam mengembangkan usaha bisnisnya.
Penulis: Ika