Beasiswa

Daftar Beasiswa dalam Proses Penawaran

NamaManfaatKriteria PelamarJadwalInformasi Lebih Lanjut


Beasiswa Yayasan Marga Pembangunan Jaya Tahun Akademik 2023/2024
Dana Beasiswa 6.000.000,00 per tahun

- Mahasiswa S1 aktif kuliah di semester 5
- Mahasiswa S1 aktif kuliah di semester 7 bagi yang pernah menerima beasiswa Pembangunan Jaya di semester sebelumnya
- IPK minimal 3,5 dengan melampirkan transkrip nilai yang sah
- IPK minimal 3,00 bagi mahasiswa kurang mampu secara finansial
- Tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain
Pendaftaran paling lambat 30 Juni 2024

(Jadwal seleksi wawancara akan diinformasikan kemudian)
https://ditmawa.ugm.ac.id/2024/06/penawaran-beasiswa-marga-pembangunan-jaya/


Jabar Future Leader Scholarship (JLFS) Tahun 2024
1. Bantuan biaya pendidikan D4/S1 selama 4 tahun.

2. Peningkatan Softskill seperti kepemimpinan, kewirausahaan, sosial dll. dalam Program Pendampingan dengan tema beragam di setiap tahun.
- Merupakan warga Provinsi Jawa Barat, dibuktikan dengan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Berstatus Mahasiswa Baru UGM Angkatan 2024 Jenjang S1/D4.
- Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain.
- Berusia maksimal 25 tahun.
- Memiliki status kelulusan dari SMA/SMK sederajat maksimal tiga tahun terakhir dari batas tahun kelulusan SMA/SMK sederajat.
- Memiliki nilai rata-rata minimal Ujian Sekolah 80 skala 100 atau 8.0 skala 10.0.
- Tidak berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pegawai Negeri Sipil Kabupaten/Kota dan sejenisnya diperbolehkan).
- Pendaftaran: 20 Juni s.d. 20 Juli 2024
- Seleksi administrasi: 24 Juli s.d. 9 Agustus 2024
- Verifikasi oleh Perguruan Tinggi: 14 s.d. 23 Agustus 2024
- Seleksi Pemerintah Provinsi Jawa Barat: 28 Agustus s.d. 6 September 2024
- Pengumuman penerima beasiswa: 25 September 2024
- Launching & sharing: 26 September 2024
- Pencairan: 31 Oktober s.d. 30 November 2024
Info lengkap dapat dilihat pada laman :
- https://beasiswa-jfl.jabarprov.go.id/
- Instagram @ditmawaugm
- https://ditmawa.ugm.ac.id/kesejahteraan


Bantuan Penelitian (BANLIT) Bank Indonesia Institute
- Bantuan Penelitian (BANLIT) untuk Mahasiswa Program S1, S2, dan S3 bagi yang sedang menyusun skripsi/tesis/disertasi mulai periode tahun 2024.

- Besarnya BANLIT yang diberikan untuk setiap penelitian yaitu :
--Untuk Mahasiswa S1 sebesar Rp10.000.000,00 (sepuluh juta rupiah).
--Untuk Mahasiswa S2 sebesar Rp15.000.000,00 (lima belas juta rupiah).
--Untuk Mahasiswa S3 sebesar Rp20.000.000,00 (dua puluh juta rupiah).
Kriteria Umum :
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Mahasiswa aktif Program S1, S2, dan S3 UGM yang sedang menyusun skripsi/tesis/disertasi

Kriteria Substansi :
- Skripsi/tesis/disertasi dengan tema/judul terkait bidang ekonomi, kebanksentralan, dan/atau ilmu terapan lainnya yang mendukung kebijakan kebanksentralan
- Bermanfaat secara langsung dan/atau tidak langsung dalam bentuk masukan atau ide baru yang terkait dengan pelaksanaan kebijakan ekonomi, moneter, stabilitas sistem keuangan dan/atau sistem pembayaran
- Mampu memberikan masukan terhadap penyempurnaan kebijakan ekonomi, moneter, stabilitas sistem keuangan, sistem pembayaran, dan/atau kebijakan di bidang terkait lainnya; dan
- Mampu menghasilkan teori atau cara pandang baru mengenai permasalahan di bidang ekonomi, moneter, stabilitas sistem keuangan, sistem pembayaran, dan/atau permasalahan di bidang terkait lainnya.
Pendaftaran :1 Februari 2024 s.d. 25 Oktober 2024https://ditmawa.ugm.ac.id/category/beasiswa/

Instagram @ditmawaugm

https://spektro-bi.org/pages/banlit

Pendaftaran dapat dilakukan
- simaster.ugm.ac.id

Pusat Bantuan Krisis

Please contact us for any problem with SIMASTER

(Direktorat Teknologi Informasi Directorate of Information Technology )

*Hari Senin-Jumat, 07.00 – 16.00

Call this number for any emergencies

(Kantor Keamanan, Keselamatan Kerja, Kedaruratan, dan Lingkungan Office of Workplace and Environmental Security and Safety and Emergencies)

Skip to content