Yogya, KU
Untuk kali yang pertama di Yogyakarta mulai tanggal 5-6 Desember besok akan diadakan International Scholarship Fair 2007 di Gedung Graha Sabha Pramana UGM. Acara difasilitasi kantor urusan internasional (KUI) UGM ini merupakan upaya untuk mengakomodasi kebutuhan dari seluruh mahasiswa dan dosen dalam hal penyediaan beasiswa di luar negeri.
Menurut Daniar R. Natakusumah, S.H, LLM, selaku Kepala Urusan Internasional (KUI) UGM, dalam event tersebut akan disediakan sekitar 16 pilihan beasiswa baik beasiswa dari agensi asing maupun beasiswa Twinning Program dan Dual Degree.
“International Scholarship Fair ini nantinya akan diikuti oleh sekitar 16 agency atau penyedia beasiswa baik dari dalam maupun luar negeri,” kata Daniar kepada wartawan, Selasa (4/12) di Ruang Sidang Pimpinan UGM.
Lebih lanjut Daniar mengatakan beberapa institusi pengelola beasiswa yang akan ikut dalam presentasi beasiswa besok diantaranya AMINEF (AS), IIEF (AS), DAAD (Jerman), Erasmus Mundus (Uni Eropa), Presidentil Scholarship (UGM), beberapa instansi lain.
“Dari pengelola beasiswa yang akan ikut pameran besok juga akan memberikan presentasi bagi para mahasiswa dan dosen yang akan melanjutkan studi S2 dan S3,” imbuhnya.
Daniar berharap dari pameran bea siswa ini akan mampu menyerap ratusan penerima beasiswa baik dari DIY maupun Jawa Tengah. Jika nanti dalam events besok antusias mahasiswa dan dosen cukup banyak maka tidak menutup kemungkinan akan digelar kembali tahun depan.
“Kemungkinan bisa kita gelar lagi tahun depan. Sebab event ini ini cukup menarik karena selama ini pameran pendidikan hanya menyediakan satu jenis beasiswa dari negara tertentu saja, dan tentunya terbuka untuk masyarakat luas” tegas Daniar (Humas UGM/Gusti)