• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Prestasi
  • Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional

Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional

  • 31 Juli 2016, 20:27 WIB
  • Oleh: Ika
  • 11044
Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional
Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional
Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional
Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional
Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional
Mahasiswa FK UGM Menang Olimpiade Fisiologi Internasional

Tim mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (FK UGM) berhasil meraih juara 1 dalam olimpiade fisiologi tingkat internasional Inter-Medical School Physiology Quiz (IMSPQ) ke-14 di FK UGM, pada 29-30 Juli 2016. Tim yang terdiri dari Alfin Harjuno, Aditio Artyasa, Fitrawan Silvano, Maria Patricia dan Yolanda Kadir ini berhasil menyisihkan 81 tim lain dari berbagai negara di dunia.

IMSPQ merupakan olimpiade antar mahasiswa kedokteran dari berbagai kampus kedokteran dunia untuk berkompetisi di bidang pengetahuan fisiologi. IMSPQ tahun ini diikuti 349 peserta terdiri dari 82 tim yang berasal dari 23 negara dunia.

Beberapa peserta olimpiade diantaranya berasal dari Bosnia, Brunei Darussalam, Kamboja, China, Hong Kong, India, Jepang, Laos, dan Malaysia. Berikutnya, Myanmar, Nepal, Pakistan, Singapura, Taiwan, Thailand, Filipina, dan Indonesia.

Fitrawan Silvano, anggota tim FK UGM, mengaku senang dan bangga atas prestasi yang telah diraih. Hasil ini merupakan kerja keras tim mahasiswa dan dukungan dosen pembimbing, pihak fakultas serta universitas.
"Tahun lalu tim FK UGM meraih juara 1 dalam IMSPQ di Malaysia. Jadi, sangat senang karena bisa mempertahankan gelar juara di Olimpiade bergengsi ini," ucapnya, Sabtu (30/7) di Kampus UGM.

Diakui Fitrawan, perjuangan menjadi yang terbaik bukanlah hal yang mudah. Pasalnya, seluruh anggota tim mereka merupakan mahasiswa angkatan tahun pertama di FK UGM.

"Semuanya anggota tim merupakan angkatan 2015, jadinya belum banyak pengetahuan yang kami peroleh. Karenanya, kami harus berjuang keras dalam kompetisi ini," paparnya.

Kendati begitu mereka tetap semangat mengikuti kompetisi ini. Mereka berusaha menampilkan kemampuan terbaik dalam setiap tahapan tes yang berlangsung secara ketat. Terdapat tiga babak dalam kompetisi ini yaitu babak penyisihan berupa tes tertulis, babak semi final berupa tes lisan dalam 3 tahapan, dan final berbentuk cerdas cermat.

Tiga tim terbaik saling beradu di final dan tim FK UGM berhasil mengalahkan Mahidol University, Thailand dan De La Salle University Health Sciences Institute, Filipina," jelasnya.

Keberhasilan yang berhasil dicapai tidak lepas dari dukungan dosen pembimbing, dan fasilitasi pihak fakultas serta universitas.Mereka berharap kedepan, di kompetisi yang sama, tim FK UGM dapat berlaga secara maksimal dan menorehkan prestasi yang membanggakan UGM. (Humas UGM/Ika)

 

Berita Terkait

  • FK UGM Menggelar Olimpiade Internasional Mahasiswa Bidang Fisiologi

    Thursday,28 July 2016 - 16:22
  • FK UGM Juara 1 Olimpiade Fisiologi Internasional

    Tuesday,18 August 2015 - 15:15
  • FKG Gelar Olimpiade Kedokteran Gigi Dasar

    Monday,21 November 2011 - 10:30
  • 41 Tim Ikut Olimpiade Geografi Tingkat SMP

    Monday,26 January 2015 - 10:46
  • Fakultas Geografi Gelar Olimpiade Geografi Nasional

    Wednesday,02 February 2011 - 14:15

Rilis Berita

  • UGM Resmi Lepas Varietas Padi Unggul Gamagora 7 30 March 2023
    Universitas Gadjah Mada resmi melepas varietas padi unggul inbrida G7 dengan nama Gamagora 7 ke p
    Gusti
  • Tim Calon Pemborong Juara 3 National Tender Competition The 20th CENS Universitas Indonesia 2022 29 March 2023
    Tim Calon Pemborong yang digawangi tiga mahasiswa UGM berhasil meraih juara 3 National Tender Com
    Agung
  • Pengamat Sosial UGM: Validasi DTKS Perlu Dilakukan Agar Penyaluran Bansos Tepat Sasaran 29 March 2023
    Pemerintah akan menyalurkan sejumlah bantuan sosial (bansos) bagi warga kurang mampu di bulan ram
    Ika
  • UGM Bangun Kolaborasi Riset Internasional 29 March 2023
    Beberapa perguruan tinggi di Indonesia seperti UGM, UI, ITB, IPB, ITS dan Universitas Airlangga t
    Gusti
  • Pengamat UGM: Penting, Energi Murah dan Topang Ekonomi Berkelanjutan 29 March 2023
    Dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045, Presiden Joko Wid
    Agung

Agenda

  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual