• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Guyub
  • Kabar UGM
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Promosi Doktor
  • Dosen FK UGM Kembangkan Katup Implan Penderita Glaukoma

Dosen FK UGM Kembangkan Katup Implan Penderita Glaukoma

  • 31 Agustus 2016, 16:21 WIB
  • Oleh: Gusti
  • 16533
  • PDF Version
Dosen FK UGM Kembangkan Katup Implan untuk Penderita Glaukoma

Dosen Fakultas Kedokteran UGM, dr. Retno Ekantini, Sp.M (K)., M.Kes., mengembangkan implan drainase glaukoma berkatup semilunar untuk menurunkan tekanan hidrostatik yang menyebabkan terjadinya peningkatan tekanan di dalam mata pada penderita glaukoma. Implan katup ini dapat menurunkan tekanan hidrostik 30 mmHg sampai pada nilai tekanan mata normal antara 8,08-17,32 mmHg. Meski baru sebatas penelitian eksperimental uji model untuk membuktikan fungsi katup semilunar pada implan drainase glaukoma, namun alat ini potensial untuk dikembangkan lebih lanjut sebagai penurun tekanan hidrostatik dan tekanan intraokular.

Munculnya ide untuk membuat implan berkatup semilunar ini, menurut Retno, berawal dari seringnya terjadi kegagalan pada operasi trabekulektomi pada penderita glaukoma. “Kegagalan trabekulektomi disebabkan terjadinya fibrosis antara conjungtiva dan sklera yang terdapat faktor berpengaruh terhadap terbentuknya jaringan parut berlebihan akibat diabetes melitus, inflamasi setelah operasi, neovaskularisasi iris, afakia dan konjungrtivitis,” kata Retno dalam ujian terbuka promosi doktor di Fakultas Kedokteran, Rabu (31/8).

Menurut Retno, hal ini umumnya dilakukan para dokter spesialis mata untuk menurunkan tekanan hidrostatik glaukoma dengan melakukan melalui operasi filtrasi untuk menurunkan tekanan intraokular. “Operasi yang paling sering adalah trabekulektomi tetapi beberapa kasus glaukoma tidak mempunyai prognosis baik jika dilakukan trabekulektomi pada penderita glaukoma tertentu,” katanya.

Pada kasus-kasus neovaskular, glaukoma pada afakia, glaukoma uveitis dan glaukoma dengan konjungtiva buruk perlu dilakukan pemasangan implan drainase. Namun, implan drainase glaukoma yang tersedia sebagian besar tidak berkatup. Padahal, katup semilunar bermanfaat pada implan shunt hidrosefalus sehingga ia pun berpikir model yang sama dapat berfungsi juga pada implan drainase glaukoma. Pengujian dilakukan dengan menggunakan 5 buah implan drainase glaukoma berkatup semilunar yang telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi yaitu tidak dijumpai kebocoran pada katup. “Tiga dari 5 implan yang diuji dapat mencapai debit cairan yang lebih kecil dari produksi humor akuos,” katanya.

Menurutnya, katup semilunar pada pipa silikon dapat menutup tergantung besar gaya yang bekerja pada tembereng katup bagian dalam dan gaya pada bagian luar tembereng. Sedikit melegakan, kata Retno, hasil pengamatan seluruh implan diketahui dapat mencapai tekanan hidrostatik sampai ke tekanan mata normal. (Humas UGM/Gusti Grehenson)

Berita Terkait

  • 70% Pasien Glaukoma di DIY Berisiko Mengalami Kebutaan

    Monday,15 March 2010 - 14:42
  • Dosen UGM Kembangkan Implan Tulang DCP

    Friday,21 August 2015 - 14:36
  • Raih Doktor Usai Temukan Parameter Baru Mendiagnosis Glaukoma

    Monday,24 January 2022 - 9:22
  • Mahasiswa UGM Kembangkan Alat Deteksi Glaukoma Berbasis Kecerdasan Buatan

    Wednesday,08 September 2021 - 16:44
  • RSGM Prof. Soedomo Layani Pemasangan Implan Gigi

    Tuesday,12 January 2010 - 15:18

Rilis Berita

  • UGM Dukung Mitigasi Perubahan Iklim Lewat Kegiatan Tridarma 27 June 2022
    UGM menyatakan komitmennya dalam upaya mendukung mitigasi perubahan iklim akibat pemanasan global
    Ika
  • Peneliti UGM Beri Masukan Terkait Pengelolaan Cukai Tembakau ke BAKN DPR 27 June 2022
    Universitas Gadjah Mada menerima kunjungan Badan Akuntabilitas Keuangan Negara (B
    Gloria
  • Epidemiolog UGM: Lonjakan Kasus Covid-19 Akibat Klaster Libur Lebaran dan Varian Omicron Baru 27 June 2022
    Belakangan ini jumlah kasus harian Covid-19 lebih dari 2,000 kasus. Total jumlah kasus aktif hing
    Gusti
  • Dosen UGM Hadiri Pertemuan Pakta Pelarangan Senjata Nuklir di Wina Austria 27 June 2022
    Dosen Departemen Hubungan Internasional, Fisipol UGM, Drs. Muhadi Sugiono, M.A., menghadiri 
    Gusti
  • Guru Besar UGM Jawab Dilema Digitalisasi di Indonesia 27 June 2022
    Menurut Anda, apakah kehidupan masyarakat Indonesia sudah terdigitalisasi? Lalu, apakah menurut A
    Satria

Info

  • Streaming Studium Generale MKWU Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada
    05 November 2019
  • Streaming Wisuda Diploma dan Sarjana UGM Periode Agustus 2019
    21 August 2019
  • Video Streaming Penutupan PPSMB 2019 Universitas Gadjah Mada
    09 August 2019
  • Streaming Sosialisasi Penelitian Desentralisasi, Kompetitif Nasional, dan Penugasan Tahun 2020
    01 August 2019
  • Streaming wisuda Pascasarjana UGM Periode Juli 2019
    24 July 2019

Agenda

  • 21Jul The International Conference on Sustainable Environment, Agriculture, and Tourism (ICOSEAT)...
  • 07Sep The 8th International Conference on Science and Technology (ICST 2022)...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2022 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual