• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Guyub
  • Kabar UGM
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • CBIA-Pregnancy Tingkatkan Pengetahuan Ibu Hamil dalam Memilih Obat

CBIA-Pregnancy Tingkatkan Pengetahuan Ibu Hamil dalam Memilih Obat

  • 16 Juli 2009, 16:40 WIB
  • Oleh: Ika
  • 1953
  • PDF Version

Flu dapat menyerang siapa saja. Tidak pandang usia, laki-laki ataupun perempuan, termasuk ibu hamil. Selama kehamilan, flu sering kali menyerang. Namun, para ibu hamil kebanyakan ragu-ragu untuk mengonsumsi obatnya. Terdapat kekhawatiran apakah obat tersebut aman dikonsumsi dan tidak membahayakan janin yang dikandung. Kurangnya pengetahuan dalam memilih obat flu yang aman bagi ibu hamil menjadi salah satu faktor penyebab keragu-raguan tersebut.

Berangkat dari fenomena tersebut, Pusat Studi Farmakologi Klinik dan Kebijakan Obat (PSFKKO) UGM mengembangkan sebuah metode edukasi yang telah diuji dan terbukti efektif meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan perilaku ibu hamil dalam memilih obat flu yang aman. Metode tersebut diberi nama cara belajar ibu aktif (CBIA)-Pregnancy. Demikian dikemukakan oleh staf peneliti PSFKKO UGM, Dra. Sri Hidayati, yang sekaligus sebagai tim peneliti metode edukasi ini, di Ruang Fortakgama, Kamis (16/7).

Metode ini pada awalnya didesain oleh Dr. Suryawati untuk mengajak para ibu secara aktif memilih obat bebas dengan menelaah informasi di dalam kemasan obat. Saat ini, metode tersebut juga telah diadopsi di beberapa negara, misalnya Kamboja dan Laos. “Dengan metode ini presentase pemilihan obat secara benar oleh ibu hamil meningkat tajam, dari 46% menjadi 92% pada minggu kedua setelah kegiatan. Selanjutnya, 85% pada minggu keempat serta 91% di minggu keenam. Di samping itu, para peserta menyatakan kegiatan CBIA-Pregnancy merupakan kegiatan yang cukup menyenangkan,” papar Sri Hidayati.

Disampaikan oleh Sri Hidayati, dalam pelaksanaan CBIA-Pregnancy, PSFKKO bekerja sama dengan RS Bersalin Sakina Idaman, Sleman, mengundang para ibu hamil untuk bergabung di dalamnya. CBIA-Pregnancy dilaksanakan dalam bentuk diskusi interaktif dengan format kecil. Dalam forum yang berlangsung dua jam tersebut didiskusikan segala informasi yang tertera di kemasan obat, dengan mengambil perhatian utama pada informasi keamanan pemakaian obat selama masa kehamilan.

Dengan dikembangkan dan diujicobakan, Sri Hidayati berharap metode ini dapat digunakan oleh siapa saja yang berminat menyelenggarakan kegiatan pemberdayaan masyarakat. “Pedoman kegiatan akan kami sediakan dan jika dirasa diperlukan, kami, tim PSFKKO UGM, bersedia melatih fasilitator untuk kegiatan CBIA-Pregnancy ini,” katanya menambahkan. (Humas UGM/Ika)

Berita Terkait

  • Konseling Bidan Cegah Infeksi Malaria di Papua

    Monday,31 August 2015 - 14:47
  • Raih Doktor Usai Teliti Intervensi Home Based Terhadap Intensi Tes HIV Ulang Ibu Hamil

    Wednesday,25 August 2021 - 17:14
  • Pemakaian Obat Esensial di Sektor Swasta Masih Memprihatinkan

    Monday,25 June 2012 - 13:11
  • Teliti Anestesi Epidural Lumbal Bupivakain, Yusmein Raih Doktor

    Thursday,26 March 2015 - 15:36
  • Konsumsi Bawang Putih Sebagai Obat Hipertensi Selama Kehamilan Bisa Bahayakan Janin

    Wednesday,17 July 2019 - 9:06

Rilis Berita

  • 40.594 Peserta Ikut Seleksi CBT Ujian Masuk UGM 26 June 2022
    Sebanyak 40.594 peserta mengikuti Tes Berbasis Komputer (CBT) Ujian Masuk Universitas Gadjah Mada
    Gusti
  • Guru Besar FMIPA UGM Prof Subanar Berpulang 25 June 2022
    Guru Besar Departemen Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UGM, Prof
    Gloria
  • UGM Terjunkan 6.247 Mahasiswa KKN-PPM 24 June 2022
    Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med. Ed., Sp.OG (K), Ph.D., secara resmi&
    Gusti
  • Generasi Muda Perlu Paham Aturan Main tentang Perlindungan Lingkungan Hidup 24 June 2022
    Dosen Geografi dan Ilmu Lingkungan, Fakultas Geografi UGM, Dr. M. Pramono Hadi, M.Sc., melihat ek
    Satria
  • Pemerintah Perlu Ambil Langkah Strategis Penuhi Kebutuhan Minyak Nasional 24 June 2022
    Indonesia telah menjadi net-importir minyak bumi selama 20 tahun terakhir. Kondisi tersebut ter
    Ika

Info

  • Streaming Studium Generale MKWU Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada
    05 November 2019
  • Streaming Wisuda Diploma dan Sarjana UGM Periode Agustus 2019
    21 August 2019
  • Video Streaming Penutupan PPSMB 2019 Universitas Gadjah Mada
    09 August 2019
  • Streaming Sosialisasi Penelitian Desentralisasi, Kompetitif Nasional, dan Penugasan Tahun 2020
    01 August 2019
  • Streaming wisuda Pascasarjana UGM Periode Juli 2019
    24 July 2019

Agenda

  • 21Jul The International Conference on Sustainable Environment, Agriculture, and Tourism (ICOSEAT)...
  • 07Sep The 8th International Conference on Science and Technology (ICST 2022)...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2022 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual