Selama tiga hari, 6 – 8 September 2007, Keluarga Alumni Teknik Gadjah Mada (Katgama) bersama Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama) akan menggelar Job Fair. Event yang digelar di Plaza KPTU Fakultas Teknik UGM ini terbuka untuk umum.
Kegiatan dalam rangkaian Career Days 2007 ini, didukung Fakultas Teknik UGM menampilkan perusahaan-perusahaan nasional maupun internasional. Selain bertujuan merekrut karyawan, Job Fair akan memberikan beasiswa bersifat ikatan dinas.
Menurut Ketua Panitia Job Fair, Nurhadi, alasan kegiatan rekruitmen di laksanakan di Jogja, karena Jawa Tengah dan DIY memiliki potensi sumber daya manusia. Kegiatan pendidikan di dua daerah ini dinilai telah memberikan bukti, yaitu kontribusi nyata untuk perusahaan dengan tuntutan kompensasi yang rasional.
Meski begitu, kata Nurhadi, kegiatan ini tidak menutup job seeker dari luar DIY dan Jawa Tengah. Konsep Job Fair adalah mempertemukan pencari kerja dengan perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja baru ataupun mereka yang sudah berpengalaman.
Disamping PT Pertamina, turut berpartisipasi Petronas, PT Wijaya Karya (WIKA), PT Pembangunan Perumahan, PT Hutama Karya, PT Kaltim Methanol Industri, Bank Mandiri, Medco Energi, Schneider Electric, HSBC, Epson, Geotech, Trubajorong Engineering dan Geoservice.
“Acara ini sebagai implementasi misi Katgama untuk membangun jembatan bagi mahasiswa dan alumni dengan dunia industri serta menjalin sinergi dengan dunia akademik,†ujar Nurhadi.
Secara rinci, tujuan kegiatan ini dipecah menjadi tujuan-tujuan mikro seperti memfasilitasi para fresh graduate supaya memperoleh peluang kerja lebih luas serta peningkatan networking. “Dengan begitu, melalui interaksi yang terus menerus dengan dunia kerja profesional, diharapkan mahasiswa atau fresh graduate tersebut diberi kesempatan untuk menata masa depannya lebih dini,†tambah Nurhadi.
Bersamaan Job Fair ini, dilangsungkan pula Studium General bertajuk “Tantangan Dunia Kerja Profesi Engineering di Era Global†dengan pembicara Edy Tjahja (Dirut PT Schneider Electric), Eko Widianto (GM EP Technology Center Upstream Directorate PT PERTAMINA) dan Anneke Andriana (Direktur PT Asri Desindo Intiwidya). “Kemudian diadakan pula Katgama Leadership Training Course untuk para aktifis dengan trainer dari Jakarta Consulting Group,†tandas Nurhadi. (Humas UGM).