
Dekan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Prof. Dr. Sigit Riyanto, S.H., LL.M., secara resmi membuka rangkaian kegiatan Dies Natalis FH UGM ke-72, Jumat (9/2), di pelataran kampus setempat. Pembukaan dies kali ini ditandai dengan pelepasan balon oleh dekan disaksikan perwakilan Korpagama, Prof. Ir. Achmadi Priyatmojo, M.Sc., Ph.D, pengelola fakultas, dosen dan karyawan, serta mahasiswa.
Mengangkat tema “Dies Natalis Fakultas Hukum UGM: Kuat Membangun Integritas”, dies kali ini diisi serangkaian kegiatan, diantaranya anjangsana dan tabur bunga serta senam bersama. Selain itu, digelar pula sepeda gembira, rapat senat terbuka dan orasi ilmiah, pengukuhan pengurus Kahgama, MoU dengan mitra serta konser 72 Tahun FH Membangun Integritas dengan bintang tamu Padi Reborn.
Sigid Riyanto, S.H., M.Si, selaku Ketua Panitia Dies ke-72 FH UGM mengatakan usia Fakultas Hukum UGM jauh lebih tua daripada universitas karena fakultas menetapkan tahun 1946 sebagai tahun berdirinya Fakultas Hukum UGM.
Di usia ke-72 tahun, kata Sigid Riyanto, Fakultas Hukum UGM berkeinginan terus mengangkasa. Fakultas Hukum UGM berharap terus bisa berperan mengisi ruang-ruang kosong di pelosok negeri.
“Kita ingin terus mengangkasa, mengisi ruang-ruang negeri dengan mengandalkan ilmu dan mengedepankan moral hukum,” katanya. (Humas UGM/ Agung)