
Mahasiswa Universitas Gadjah Mada kembali menorehkan prestasi. Kali ini prestasi ditorehkan mahasiswa Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB), Universitas Gadjah Mada dalam kompetisi IDEAS Summit Batch 4. Tim yang beranggotakan Graini Annisa (Akuntansi 2016), Maura Finessa Winayo (Akuntansi 2016) dan Moh. Andhika Satria Perdana (Akuntansi 2017) berhasil meraih predikat 1st best project dalam perlombaan tersebut. Kompetisi yang diadakan Ikatan Keluarga Mahasiswa Manajemen (IKAMMA) FEB UGM tersebut diselenggarakan pada 8-10 Maret 2018 di Yogyakarta.
Jalan yang dilalui Graini dan rekannya untuk memperoleh predikat juara tidaklah mudah. Mereka harus melewati beberapa tahapan dari IDEAS Summit Batch 4 yang terdiri terdiri dari abstract submission, proposal submission, dan project presentation. Pada tahap abstract submission seluruh pendaftar disaring hingga menjadi 70 tim. Selanjutnya, tim-tim tersebut wajib mengirimkan proposal bisnis yang akan dipilih menjadi 20 tim dengan proposal terbaik. Kemudian 20 tim tersebut berhak untuk mengikuti acara utama untuk mempresentasikan bisnis mereka di hadapan dewan juri.
Selain beberapa tahapan perlombaan, IDEAS Summit Batch 4 juga diisi dengan beberapa kegiatan lainnya insight session, conference, dan field trip. Acara ini ditutup dengan Banquet dan awarding untuk 1st best project, 2nd best project, best marketing, best team, dan best delegate. Pada momen itu lah Graini dan timnnya resmi dianugerahi gelar 1st best project dalam IDEAS Summit Batch 4.
“Bisnis sosial yang kita ajukan adalah membuat paving block dari sampah plastik yang diambil dari bank sampah masyarakat. Bisnis tersebut selain memberikan dampak baik bagi masyarakat dapat juga berdampak positif bagi lingkungan,”papar Graini. (Humas UGM/Catur)