• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Palawa
  • Webmail
  • Direktori
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Inovasi Teknologi
  • Wana Kofftii, Kopi untuk Penderita Gastritis

Wana Kofftii, Kopi untuk Penderita Gastritis

  • 26 Juni 2018, 14:27 WIB
  • Oleh: Agung
  • 1428
  • PDF Version
Wana Koftti, Kopi untuk Penderita Gastritis
Wana Koftti, Kopi untuk Penderita Gastritis
Wana Koftti, Kopi untuk Penderita Gastritis
Wana Koftti, Kopi untuk Penderita Gastritis
Wana Koftti, Kopi untuk Penderita Gastritis
Wana Koftti, Kopi untuk Penderita Gastritis

Bagi mereka yang didiagnosis gastritis dianjurkan untuk menghindari minum kopi. Sebab, kopi mengandung kafein dan asam.

Mereka para pengidap gastritis sebaiknya jangan beranggapan aman mengonsumsi kopi tanpa kafein. Mereka sebaiknya menahan dahulu keinginan mengonsumsi semua jenis kopi, menunggu hingga sistem pencernaan dalam tubuh benar-benar kembali normal.

Data WHO menyebutkan kematian akibat gastritis dan duodenitis di berbagai negara cukup tinggi. Angka kematian tersebut di tahun 2004 mencapai 3.840 kematian dengan rata-rata 71,1.

Meski begitu, para pengidap gastritis kini tak perlu khawatir. Mereka tak lagi harus menahan-nahan keinginan minum kopi karena telah hadir Wanna Kofftii.

Wanna Kofftii adalah karya inovasi mahasiswa UGM berupa kopi tanpa kefein dengan berbagai varian rasa. Kopi ini terbuat dari buah Mangrove yang dapat mencegah penderita gastritis akibat mengonsumsi kopi secara berlebihan.

Adalah Hafid Luthfi Al Ahsanu, Yordan Adib Maulana, Angela Dea Rachmasari, Fika Rizki Nur Fadlillah, dan Irham Salim, lima mahasiswa UGM sebagai pencetus ide pembuatan minuman tanpa kafein berbahan limbah buah mangrove. Melalui Program Kreativitas Mahasiswa bidang Kewirausahaan ( PKM – K) dengan bimbingan Drs. Wiyono, M. Si, kelima mahasiswa ini berhasil mendapat dana apresiasi dari DIKTI dengan menghasilkan produk yang diberi brand Wana Kofftii.

"Buah Mangrove yang biasanya dibuang dengan percuma tanpa ada pemanfaatan sebelumnya. Di tangan kami diolah  menjadi produk daya guna dan memiliki nilai jual," ujar Hafid Luthfi Al Ahsanu, ketua tim Wana Kofftii, di Kampus UGM, Selasa (26/6).

Hafid Luthfi menjelaskan mangrove merupakan salah satu hutan tropis yang mudah berkembang dan belum banyak dimanfaatkan. Salah satu pemanfaatannya yaitu hasil hutan non kayu berupa buah yang dapat diolah menjadi kopi tanpa kafein dan dapat mencegah penderita gastritis.

"Kami memanfaatkan buah mangrove yaitu Rhizopora Stylosa menjadi minuman yang dapat dikonsumsi masyarakat dengan kandungan anti oksidan yang tingi tanpa menyebabkan peningkatan produksi asam lambung yang dapat memicu peradangan dinding lambung," katanya.  

Hafid menyebut Wana Kofftii merupakan inovasi minuman yang memanfaatkan buah mangrove tapi sekaligus menawarkan banyak manfaat. Selain mengandung anti oksidan tinggi, minuman ini tanpa kafein dan mampu menambah stamina yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.  

Selain bermanfaat bagi kesehatan tubuh masyarakat sekaligus juga berperan dalam upaya cinta lingkungan terutama cinta kawasan mangrove. Untuk itu, semua kalangan masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir untuk mengonsumsi Wana Kofftii. Sebab, kopi ini tidak mengandung kafein tinggi yang dapat memicu gangguan peradangan dinding lambung.

"Kini Wana Kofftii menawarkan inovasi berbagai varian rasa, yaitu vanila, jahe, original dan lain-lain. Masyarakat dapat membeli produk ini dengan harga 20 ribu rupiah per kemasan," terang Hafid.

Sebagai bentuk produk inovasi, Wana Kofftii akan terus melakukan pengembangan usaha dengan menawarkan beragam varian, baik dari segi rasa maupun kemasan. Pemesanannya dapat melalui Line : @bke0038h, Instagram : @wanakofftii, Facebook : Wana Kofftii (Humas UGM/ Agung)

Berita Terkait

  • Gel Biji Kopi Merapi Untuk Obat Luka Diabetes

    Tuesday,20 June 2017 - 14:18
  • 14 Ritual Praktik Kearifan Lokal Pelestarian Hutan Suku Wana

    Sunday,12 June 2011 - 10:26
  • ‘Sari Nira Coffee’, Kopi Gula Aren Anti Diabetes

    Thursday,19 July 2012 - 3:47
  • Kopi Bekatul ala Mahasiswa UGM

    Monday,23 May 2011 - 14:11
  • FTP UGM Kembangkan Aplikasi Big Data Untuk Penguatan UKM Kopi di Bali

    Tuesday,16 April 2019 - 10:01

Rilis Berita

  • Ribuan Alumni Ikuti Pawai Budaya Nitilaku 15 December 2019
    Ribuan alumni Universitas Gadjah Mada dan masyarakat umum berkumpul di pagelaran Keraton Yogyakar
    Gusti
  • Ganjar : Kagama Harus Beri Dampak Positif Bagi Masyarakat 14 December 2019
    Ketua Umum Pengurus Pusat Keluarga Alumni Universitas Gajah Mada (PP
    Satria
  • Gasseli, Semarak Pesepada Meriahkan Dies Natalis UGM ke-70 14 December 2019
    Sejak pagi, ratusan pesepeda tampak memadati halaman bagian selatan gedung rektorat Univesitas Ga
    Satria
  • UGM Gelar Doa Bersama untuk Negeri 14 December 2019
    Ratusan sivitas akademika UGM beserta masyarakat melaksanakan doa bersama pada Jumat (13/12) mala
    Satria
  • “Wonder” Aplikasi untuk Tangani Kekerasan Perempuan dan Anak 14 December 2019
    Perempuan dan anak Indonesia hingga kini masih rawan mengalami kekerasan. Begitu tingginya kasus
    Agung

Info

  • Streaming Studium Generale MKWU Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada
    05 November 2019
  • Streaming Wisuda Diploma dan Sarjana UGM Periode Agustus 2019
    21 August 2019
  • Video Streaming Penutupan PPSMB 2019 Universitas Gadjah Mada
    09 August 2019
  • Streaming Sosialisasi Penelitian Desentralisasi, Kompetitif Nasional, dan Penugasan Tahun 2020
    01 August 2019
  • Streaming wisuda Pascasarjana UGM Periode Juli 2019
    24 July 2019

Agenda

Tidak ada agenda terbaru saat ini

Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2019 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontak