Sekitar 103 siswa SMA/SMK se-Jateng dan DIY mengikuti wisata kampus yang digelar Program Diploma (D-3) Fakultas Ekonomi (FE) UGM. Objek yang dikunjungi antara lain Perpustakaan UGM Unit I Bulaksumur. Menurut Ketua Panitia Pelatihan Jurnalistik Program D-3 FE-UGM Sunarja, kegiatan ini digelar dalam rangkaian Pelatihan Jurnalistik bagi siswa SMA/SMK se-Jateng dan DIY.
Dikatakan oleh Firqoh, salah seorang peserta pelatihan jurnalistik dengan tema “Wisata Jurnalistik: Teknik Reportase dan Penulisan Berita†dirinya senang mendapat kesempatan untuk mengikuti wisata jurnalistik ini, karena menambah wawasan tidak hanya tentang jurnalistik, tetapi juga tahu lebih banyak tentang UGM. “Setelah tamat SMA nanti saya akan ikut ujian masuk di UGM,†ujar Firqoh siswa kelas 1 SMAN 1 Ngaglik.
Siswa SMA Negeri I Ngaglik, Sleman ini mengaku dari sekolahnya tidak sendirian, tetapi berempat dengan temannya kelas I dan II masing-masing dua siswa mewakili sekolahnya untuk mengikuti wisata jurnalistik. Peserta ini diundang oleh Program D-3 FE UGM tanpa dipungut biaya. “Meskipun di undang Program D-3 FE-UGM saya akan masuk ke fakultas kedokteran,†kata Firqoh.
Menurut Kepala Perpustakaan UGM Drs. Ida Fajar Priyanto, MA, Senin (1/5) wisata kampus ini merupakan fenomena baru, dimana masyarakat lebih dekat dengan kampus, sehingga bisa lebih mengenal pendidikan tinggi. Wisatawan kampus bisa mengakses fasilitas pustaka digital maupun internet secara gratis, selain itu juga masih tersedia pelayanan secara manual.
Di Perpustakaan UGM peserta wisata jurnalistik di terima Ketua Seksi Pemeliharaan Bahan Pustaka dan Teknologi Informasi Janu Saptari dan Ketua Seksi Pengembangan Web Achmad Faqih Usman SS. Para siswa SMA/SMK se-Jateng dan DIY ini mendapat penjelasan tentang fasilitas pelayanan, pengembangan teknologi informasi dan mengunjungi American Corner Perpustakaan UGM.
Sementara menurut Sunarja, wisata jurnalistik ini untuk memberikan bekal kepada para siswa agar lebih paham soal tulis menulis dan mampu melakukan komunikasi dan mendapat informasi tentang pendidikan tinggi. Materi yang diberikan teknik reportase dan penulisan berita berupa hunting berita, presentasi dan evaluasi. Setelah keliling kampus diakhiri dengan reward peserta terbaik. (Humas UGM)