• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Prestasi
  • RiTx Bertani, Aplikasi Karya Dosen UGM Raih Penghargaan di Asia Smart App Awards 2019 Hong Kong

RiTx Bertani, Aplikasi Karya Dosen UGM Raih Penghargaan di Asia Smart App Awards 2019 Hong Kong

  • 21 Juni 2019, 22:49 WIB
  • Oleh: Ika
  • 6032
RiTx Bertani, Aplikasi Karya Dosen UGM Raih Penghargaan di Asia Smart App Awards 2019 Hong Kong

Aplikasi teknologi pertanian RiTx Bertani besutan Dosen Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Gajah Mada, Bayu Dwi Apri Nugroho, Ph.D., berhasil meraih “Certificate of Merit” dalam ajang Asia Smart App Awards 2019 Hong Kong. Penghargaan diberikan Kamis (20/6) di Cyberport 3 Hong Kong.

RiTx Bertani yang dikembangkan Bayu bersama dengan tim dari PT Mitra Sejahtera Membangun Bangsa (MSMB)  meraih penghargaan dari kategori Public Sector Distinction.  Penghargaan kategori ini diberikan kepada pengembang dengan aplikasi yang memberikan solusi terhadap persoalan publik dan mampu memberikan dampak sosial bagi masyarakat luas.

Bayu menjelaskan RiTx Bertani merupakan aplikasi berbasis android yang digunakan petani untuk melakukan pencatatan kegiatan bertani. Pencatatan kegiatan bertani ini penting untuk memastikan petani menerapkan Good Agricultural Practices (GAP). GAP sendiri merupakan  praktik budi daya tanaman yang baik, benar dan tepat mulai dari persiapan sebelum masa tanam hingga penanganan produk pascapanen. Penerapan GAP, memastikan prinsip telusur-balik (traceability) terhadap produk hasil panen dapat tercapai. Hal ini menjamin keamanan produk hasil panen tersebut untuk dikonsumsi. 

“Berbasis Internet of Things (IoT), RiTx Bertani juga terintegrasi dengan teknologi sensor tanah dan cuaca yang terpasang di lahan,” tuturnya dalam rilis yang diterima Jumat (21/6).

Melalui data yang terekam, kata dia, petani akan langsung mendapatkan rekomendasi kegiatan bertani yang lebih presisi melalui aplikasi. Bayu menyebutkan ketidaktahuan petani akan pentingnya menjaga kelestarian jangka panjang menjadi salah satu persoalan krusial di sektor pertanian. Petani sering kali menggunakan  pupuk dan pestisida berlebihan dalam kegiatan bertani.

“Dengan pertanian cerdas seperti ini tentunya tak hanya membantu petani, namun juga memastikan kegiatan petani di lahan tidak merusak lingkungan,” ucapnya.

Aplikasi ini turut dilengkapi dengan chatbot pertanian dan smart speaker. Pengembangan aplikasi ini juga didukung empat kementerian, yaitu Kementerian Pertanian, Kementerian Perindustrian, Kementerian Komunikasi dan Informasi, serta Kementerian Desa dan PDT.

Asia Smart App Awards merupakan ajang penghargaan yang diberikan oleh Hong Kong Wireless Technology Industry Association (WTIA) kepada para pelaku inovasi aplikasi unggulan di berbagai platform.  (Humas UGM/Ika)

Berita Terkait

  • Dosen UGM Raih Hermes Startup Award 2020

    Tuesday,20 April 2021 - 9:52
  • Tim FEB UGM Juarai Kompetisi Bisnis Dunia 2021

    Wednesday,10 November 2021 - 15:14
  • Fakultas Peternakan Raih Golden Peacock Awards

    Thursday,29 January 2015 - 12:35
  • Delegasi UGM Mengharumkan Indonesia pada Simulasi Sidang PBB se-Asia Pasifik

    Friday,21 July 2017 - 11:11
  • Website UGM Raih Gold Winner PR Indonesia Awards 2021

    Friday,02 April 2021 - 9:33

Rilis Berita

  • UGM Terlibat Aktif Dalam Percepatan Penurunan Stunting di Jawa Tengah 03 February 2023
    Stunting masih menjadi persoalan kesehatan di Indonesia. Data Asian Development Bank mencatat ang
    Ika
  • Pimpinan UGM Tandatangani Komitmen Bersama Implementasi Manajemen Risiko 03 February 2023
    Penandatanganan Komitmen Bersama dilakukan oleh Majelis Wali Amanat, Rektor, Sena
    Gloria
  • Forgamas Dekatkan UGM Kepada Siswa Kelas XII di Banyumas 03 February 2023
    Forum Mahasiswa Gadjah Mada Banyumas (Formagamas) merupakan perkumpulan mahasiswa UGM se-Kabupate
    Agung
  • Fakultas Geografi UGM Dampingi Penyusunan Rencana Strategis Kabupaten Sukamara Kalteng 02 February 2023
    Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada (UGM) menye
    Humas UGM
  • Pakar UGM: Lansia dan Warga Miskin DIY Perlu Mendapat Pemberdayaan dan Pendampingan Sosial 02 February 2023
    Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, berencana memberikan ban
    Gusti

Agenda

  • 07Feb Dies Natalis Fakultas Hukum UGM...
  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual