• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Mahasiswa UGM Kreasikan Batik Jumputan

Mahasiswa UGM Kreasikan Batik Jumputan

  • 19 Juli 2019, 16:14 WIB
  • Oleh: Satria
  • 3017
Mahasiswa UGM Kreasikan Batik Jumputan

Indonesia sebagai Zamrud Khatulistiwa dianugerahi panorama alam yang dapat dimanfaatkan menjadi objek wisata yang sangat menarik. Objek-objek wisata ini memiliki keunikan masing-masing sehingga menarik perhatian wisatawan dan menjadi sumber pendapatan baru yang dapat mendongkrak kemakmuran masyarakat. Salah satunya adalah Wisata Tebing Breksi yang berada di Sambirejo, Prambanan, Sleman. Objek wisata ini memiliki keunikan karena perpaduan eksotisme batuan di masa lalu dan pemandangannya yang menawan.

Wisata Tebing Breksi menjadi salah satu objek wisata baru yang tengah populer di Yogyakarta. Hal itu terbukti dalam sehari wisatawan yang datang berkunjung ke sana dapat mencapai angka 1.000 wisatawan di hari Senin-Jumat dan meningkat menjadi 5.000 wisatawan saat weekend.

Dengan kondisi tersebut, tak heran jika saat ini sebagian masyarakat sekitar menjadikan Tebing Breksi sebagai ladang rezeki untuk menunjang perekonomian mereka. Namun, hal itu masih sebatas berjualan makanan dan suvenir serta belum maksimal. Padahal, masyarakat Desa Sambirejo memiliki kerajinan khas yang dapat dimanfaatkan dan menjadi suvenir khas dari Wisata Tebing Breksi yaitu Batik Jumputan. Saat ini Batik Jumputan warga Desa Sambirejo masih sebatas dalam bentuk kain dan masih dapat dikembangkan lagi..

Berangkat dari fakta tersebut, lima Mahasiswa UGM melalui hibah Program Kreativitas Mahasiswa Pengabdian kepada Masyarakat (PKM-M) Ristekdikti tahun 2019 berupaya membantu masyarakat Desa Sambirejo dalam mengkreasikan dan menginovasikan Batik Jumputan Tebing Breksi. Tim yang terdiri dari Habil Abdillah (FT), M. Nashirul Haq (FT), Nadia Ayu Setiyaningbudi (FIB), Bagaskara Wahyu Purnomo P (FT), dan Robby Rizal (FIB) ini berusaha mengkreasikan produk itu melalui kegiatan workshop produksi dan manajemen.

Kegiatan workshop produksi tersebut telah mereka laksanakan pada akhir Mei. Selanjutnya, pada akhir Juni lalu mereka juga telah menggelar workshop mengenai akuntansi kepada ibu-ibu di Rumah Ketua Kelompok POKDARWIS Desa Sambirejo. Kegiatan tersebut terdiri atas workhsop produksi totebag, syal, kemeja dan manajemen akuntansi.

Rencananya, kelompok PKM-M yang didampingi oleh dosen FT, Agus Hendratno, S.T., M.T, ini akan meneruskan kegiatan workshop secara bertahap. Pada bulan Juli ini mereka berencana melaksanakan workshop manajerial organisasi Batik Jumputan Tebing Breksi.

Hasil dari seluruh kegiatan ini diharapkan bisa menjadikan Batik Jumputan Tebing Breksi menjadi ikon suvenir Wisata Tebing Breksi. Dengan demikian, hal itu akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar Wisata Tebing Breksi. (Humas UGM/Hakam)

Berita Terkait

  • Mahasiswa UGM Berdayakan Santri Lewat Usaha Batik Jumputan dan Ecoprint

    Tuesday,19 October 2021 - 16:42
  • Batik Jaringan Tubuh Kreasi Mahasiswa FK

    Friday,27 June 2014 - 13:30
  • KKN PPM-UGM Unit 27 Gelar Pameran Batik dan Fotografi

    Tuesday,03 August 2010 - 19:11
  • UGM Hadirkan Ragam Batik Tanah Air di Festival Batik Nusantara

    Monday,09 December 2019 - 11:39
  • Mahasiswa UGM Mengembangkan Wisata Edukasi Batik di Sragen

    Monday,08 August 2016 - 10:00

Rilis Berita

  • Fakultas Geografi UGM Dampingi Penyusunan Rencana Strategis Kabupaten Sukamara Kalteng 02 February 2023
    Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada (UGM) menye
    Humas UGM
  • Pakar UGM: Lansia dan Warga Miskin DIY Perlu Mendapat Pemberdayaan dan Pendampingan Sosial 02 February 2023
    Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, berencana memberikan ban
    Gusti
  • Kembali ke Kampus, UGM Harap Geliat Wisata Religi Tanara Serang Terus Menguat 02 February 2023
    Tim mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Unit Serang, Bant
    Ika
  • 2023 Asian Conference on Fish Models for Disease Berakhir, Herman Spaink Ungkap Harapannya agar Penelitian Tetap Berkelanjutan 02 February 2023
    Perkembangan bidang studi biologi menjadi kontributor besar bagi dunia kesehatan, khususnya dalam
    Satria
  • SDG's Series #85: Strategi Pencapaian Pembangunan Berkelanjutan Melalui Perencanaan Pembangunan Daerah 02 February 2023
    Departemen Geografi Pembangunan, Fakultas Geografi, UGM telah menyelenggarakan Sustainable Develo
    Satria

Agenda

  • 07Feb Dies Natalis Fakultas Hukum UGM...
  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual