Mengantisipasi potensi penyakit (tetanus) yang timbul akibat luka yang diderita mahasiswa KKN PPM Peduli Bencana UGM saat membersihkan puing-puing di lokasi gempa, PT Biofarma memberikan bantuan imunisasi. Bantuan imunisasi berupa 500 ampul serum anti tetanus senilai Rp 68 juta ini, diberikan kepada 1800 mahasiswa UGM.
Bantuan PT Biofarma ini disampaikan Kepala Seksi Divisi Pengiriman Tarmedi mewakili Dirut Marzuki Abdullah dan diterima Kepala HMK UGM Drs Suryo Baskoro hari Selasa (4/7) di Posko UGM Peduli Bencana.
Kata Pak Suryo, saat ini setiap hari para mahasiswa KKN PPM Peduli Bencana UGM bahu membahu dengan warga masyarakat untuk membersihkan pung-puing bangunan. Sekalipun telah menggunakan peralatan lengkap sumbangan masyarakat Hokkaido (troli, kereta, sekop, cangkul, palu, sarung tangan, masker dll) namun tidak menutup kemungkinan mahasiswa atau masyarakat terluka goresan akibat terkena paku, tertimpa batu dan lain-lain. “Luka seperti itu tentu berpotensi menyebabkan luka tetanus dan imunisasi ini segera untuk dilakukan dengan tim medis Gadjah Mada Medical Center serta Fakultas Kedokteran UGMâ€, ujar Pak Suryo saat menerima sumbangan di Posko a11 Bulaksumur (Humas UGM).