Pembangunan gedung baru Fakultas Pertanian resmi dimulai dengan acara seremoni peletakan batu pertama, Jumat (25/10).
Gedung yang dinamakan Agrotropical Learning Center ini dibangun sebagai pusat riset serta pusat unggulan, khususnya untuk mendukung program pascasarjana di Fakultas Pertanian.
“Dalam 300 hari pembangunan gedung ini akan diselesaikan dan nantinya akan dilengkapi juga dengan gedung di sebelahnya,” tutur Dekan Fakultas Pertanian, Dr. Jamhari, S.P., M.P.
Bangunan setinggi 6 lantai dengan luas sekitar 5 ribu m2 ini, imbuhnya, akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk mendukung kegiatan perkuliahan serta riset.
“Semoga gedung ini bisa menjawab impian fakultas dan juga universitas,” ucapnya.
Wakil Rektor Wakil Rektor Bidang SDM dan Aset UGM, Prof. Dr. Ir. Bambang Kironoto, mengatakan usulan pembangunan gedung baru ini dilakukan sejak 2015 lalu, dan akan mulai dikerjakan pada tahun ini dan tahun mendatang.
“Kita punya tanggung jawab untuk mengoptimalkan penggunaan gedung ini. Pembangunan ini bisa memberikan manfaat yang baik kalau kita mempunyai program yang baik,” kata Bambang.
Menurut Bambang keberadaan gedung baru ini nantinya bisa menggantikan gedung lama di lingkungan UGM yang sudah tidak layak digunakan. Gedung-gedung yang baru dibangun, terangnya, dirancang dengan konsep green building yang dapat menekan penggunaan energi listrik.
Untuk memastikan bahwa pembangunan gedung-gedung ini dilakukan sesuai standar kualitas dan diselesaikan tepat waktu, UGM melalui Project Implementation Unit (PIU) akan melakukan pengawasan secara ketat. Selain itu, koordinasi akan terus dilakukan dengan masing-masing fakultas.
“Perlu ada koordinasi yang baik antara kami, PIU, dengan fakultas terkait,” ucap Wakil Rektor.
Gedung ini termasuk ke dalam 10 gedung baru yang akan dibangun di 8 fakultas dengan pinjaman dari Japan International Cooperation Agency (JICA) senilai lebih kurang Rp1 Triliun. Selain Fakultas Pertanian, 7 fakultas lain yang mendapatkan fasilitas gedung baru adalah Fakultas Farmasi yang akan membangun Advanced Pharmaceutical Science Learning Center, Fakultas Hukum untuk Law Learning Center, Fakultas Peternakan untuk Animal Science Learning Center, Fakultas Kedokteran Gigi untuk Dentistry Learning Center, dan Fakultas Kehutanan untuk Integrated Farming Learning Center.
Selain itu, Fakultas Teknik akan membangun Smart Green Learning Center dan Engineering Research and Innovation Center, sementara Sekolah Vokasi membangun Teaching Industry Learning Center serta Field Research Center di Kulon Progo. (Humas UGM/Gloria)