• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • FEB UGM Miliki Digital Lounge

FEB UGM Miliki Digital Lounge

  • 17 Februari 2020, 13:29 WIB
  • Oleh: Agung
  • 3206
FEB UGM Resmikan Digital Lounge

Terus berkomitmen meningkatkan layanan perbankan berbasis digital bagi sivitas akademika perguruan tinggi di Indonesia,  Wakil Rektor bidang Kerja Sama dan Alumni UGM, Prof. Dr. Paripurna, S.H., M.Hum., LL.M., meresmikan Digital Lounge, Offline Center for Technology & Observation Laboratory (OCTO Lab) dan Student Club Lounge di Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM), Senin (17/2).

Fasilitas hasil kerja sama dengan PT. Bank CIMB Niaga Tbk ini  terdiri dari laboratorium, ruang co-working space, ruang pertemuan dan ruang himpunan mahasiswa. Dengan fasilitas-fasilitas ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan seluruh civitas akademika FEB UGM dalam mengembangkan bidang Ilmu Ekonomi dan Bisnis .

“Indonesia ingin sekali menghasilkan inovasi-inovasi yang besar, salah satunya adalah fasilitas-fasilitas seperti yang kita resmikan saat ini. Apapun namanya, pada intinya kita menyediakan tempat yang nyaman untuk mahasiswa antar mahasiswa, mahasiswa dengan dosen, dosen dengan dosen agar mereka mampu menghasilkan inovasi-inovasi yang besar," katanya.

Paripurna menuturkan inovasi-inovasi besar biasanya dihasilkan melalui tempat-tempat ketika semua pihak bisa bebas berkreasi dan bebas berbicara. Fasilitas semacam ini tentu sangat menyenangkan dan terhindar dari hal-hal sangat formal serta membatasi orang untuk berkreasi.

“UGM saat ini lagi mendorong inovasi-inovasi seperti itu. Kontribusi UGM untuk mengembangkan usaha adalah untuk memperkuat struktur perekonomian Indonesia dan itu getol-getolnya lagi kita lakukan," tuturnya.

Dekan FEB UGM, Eko Suwardi, Ph.D., mengatakan launching CIMB Niaga Digital Lounge ini merupakan bentuk kerja sama yang baik antara CIMB Niaga dan FEB UGM untuk terus mendukung kegiatan mahasiswa.

“Launching CIMB Niaga Digital Lounge, OCTO Lab, dan Student Club Lounge menandai pentingnya partnership atau kerja sama antara FEB UGM dengan CIMB Niaga dalam rangka sinergi untuk saling membantu. Saling memperkuat dari sisi perbankan berarti memperkuat proses pembelajaran di FEB UGM, mengenalkan digital banking, dan menambah literasi finansial di kalangan mahasiswa," kata Eko.

Dia menambahkan kerja sama  dengan CIMB Niaga merupakan hal positif karena CIMB Niaga bekerja sama dengan lembaga pendidikan tinggi yang menghasilkan mahasiswa-mahasiswa berkualitas.

"Pada saatnya mahasiswa juga bisa memperkuat CIMB Niaga, memperkuat industri perbankan, serta akan memperkuat Indonesia pada masa yang akan datang. Ini adalah satu bentuk sinergi yang kita bangun bersama demi kebaikan bersama untuk Indonesia," ujarnya.

Presiden Direktur CIMB Niaga, Tigor M. Siahaan, mengatakan peresmian Digital Lounge di FEB UGM akan memberikan kemudahan layanan bagi sivitas akademika untuk melakukan transaksi perbankan secara digital. Selain itu, Digital Lounge juga menyediakan pelayanan perbankan secara cepat dan praktis.

“Kami ingin memberikan customer experience yang menyenangkan bagi semua segmen nasabah, termasuk dari kalangan sivitas akademika. Karena itu, kami siapkan Digital Lounge di lingkungan kampus yang dilengkapi berbagai fasilitas modern. Inisiatif ini diharapkan dapat menjawab kebutuhan dan gaya hidup mahasiswa yang dinamis,” katanya.

Penulis: Agung N

Berita Terkait

  • UGM dan Pegadaian Hadirkan Co-working Space di Perpustakaan UGM

    Tuesday,07 December 2021 - 12:38
  • Rektor UGM Resmikan Ruang Operasi dan Taman Terapi RSA UGM

    Friday,17 December 2021 - 15:14
  • UGM Luncurkan Mata Kuliah Kecerdasan Digital

    Sunday,22 August 2021 - 0:16
  • Pengasuhan di Era Digital

    Tuesday,27 April 2021 - 12:55
  • UGM Terima Hibah Infrastruktur Big Data dari AKR Corporindo

    Friday,13 December 2019 - 10:55

Rilis Berita

  • RSA UGM Terima Penghargaan PPKM Award dari Menkes 02 June 2023
    Rumah Sakit Akademik (RSA) UGM terus berkomitmen tinggi dalam memberikan pelayanan kesehatan
    Gusti
  • Universitas Gadjah Mada di Top 50 Dunia pada THE Impact Rankings 2023 01 June 2023
    Universitas Gadjah Mada (UGM) masuk dalam jajaran 50 perguruan tinggi terbaik dunia yang memberik
    Satria
  • Minim, Pemda Yang Mampu Susun RPPLH Sesuai Target 01 June 2023
    Percepatan industri telah menghasilkan berbagai dampak lingkungan. Salah satu isu yang banyak dip
    Satria
  • Rektor UGM: Hari Lahir Pancasila Jadi Momentum Refleksikan Nilai Luhur Pancasila 01 June 2023
    UGM melaksanakan upacara peringatan Hari Lahir Pancasila, Kamis (1/6) di halaman Balairung UGM. U
    Ika
  • Berharap Pemilu Aman Tanpa Residu Polarisasi dan Konflik Sosial 31 May 2023
    Keinginan presiden memastikan Pemilu serentak 2024 dapat berlangsung secara demokratis, jujur dan
    Agung

Agenda

  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
  • 06Sep The 5th International Conference on Bioinformatics, Biotechnology, and Biomedical Engineering (BioMIC) 2023...
  • 02Oct Conference of Critical Island Studies...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual