Fakultas Teknik (FT) UGM mendistribusikan hand washer dan face shield di 30 puskesmas Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta. Produk alat cuci tangan dan alat pelindung ini merupakan hasil pengembangan tim FT UGM. Koordinator pelaksana kegiatan pengabdian kepada masyarakat FT UGM, Dr. Jayan Sentanuhady, mengatakan pemilihan puskesmas di Gunungkidul dikarenakan wilayah ini memiliki banyak pekerja non-formal yang memiliki tingkat mobilitas tinggi terutama dari Jakarta dan juga kota-kota besar lainnya. “Kita fokuskan bantuan ini ke Gunungkidul terlebih dahulu,” kata Jayan dalam keterangannya kepada wartawan, Rabu (7/7).
Jayan menceritakan pendistribusian bantuan ini sudah dimulai sejak pertengahan tahun 2020 dengan mendistribusikan 30 hand washer tipe manual dan 600 unit face shield ke 30 puskesmas-puskesmas. Menurutnya, peralatan hand washer tersebut dapat menghambat penyebaran virus Covid-19 lingkungan puskesmas tersebut berada dan face shield yang khusus diperuntukkan untuk tenaga medis diharapkan dapat melindungi tenaga kesehatan dari penularan virus Covid-19.
Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Kerja Sama, FT UGM, Dr. Ir. Sugeng Sapto Surjono, S.T., M.T., IPU., ASEAN Eng., mengatakan kegiatan pengabdian ini sebagai bentuk kontribusi FT UGM dalam upaya ikut serta mendukung penanggulangan penyebaran virus Covid-19 ini. “Kita beri semangat bahwa tenaga medis tidak sendirian, tetapi kami juga ikut bersama-sama dengan memberantas virus Covid-19,” paparnya.
Menurut Sugeng, Fakultas Teknik UGM selama masa pandemi ini juga ikut membantu pemerintah dalam menanggulangi pandemi Covid-19 dengan memproduksi berbagai hasil inovasi alat kesehatan yang dibutuhkan oleh masyarakat. “Berbagai riset dilakukan untuk menghasilkan alat yang berfungsi menekan laju pandemi, juga untuk membantu para tenaga kesehatan maupun pasien Covid-19,”katanya.
Seperti diketahui, beberapa puskesmas di Gunungkidul yang mendapat bantuan hand washer diantaranya Puskesmas Tepus I, Puskesmas Semanu, Puskesmas Wonosari II, Puskesmas Ponjong II, Puskesmas Karangmojo I dan Puskesmas Playen II. Adanya Portable hand washer ini diharapkan agar setiap orang yang datang ke puskesmas mudah melakukan cuci tangan untuk mencegah penularan virus.
Penulis :Gusti Grehenson