• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Guyub
  • Kabar UGM
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Tingkatkan Efisiensi Energi Bangunan, Mahasiswa UGM Kembangkan PDLC

Tingkatkan Efisiensi Energi Bangunan, Mahasiswa UGM Kembangkan PDLC

  • 31 Agustus 2021, 14:22 WIB
  • Oleh: Satria
  • 13224
  • PDF Version
Tingkatkan Efisiensi Energi Bangunan, Mahasiswa UGM Kembangkan PDLC

Mahasiswa UGM Teknik Fisika UGM yang terdiri dari Laurentius Kevin Hendinata, Ahmad Ilham Rokhul Fikri, dan Ribka Prilia di bawah bimbingan Dr. Nur Abdillah Siddiq, S.T. merancang Sistem Kendali Otomasi pada Jendela Polymer Dispersed Liquid Crystal (PDLC). Perancangan sistem ini dilatarbelakangi oleh konsumsi energi sektor bangunan terbesar dibandingkan dengan sektor lainnya, dan bertanggung jawab atas 30% konsumsi energi final dan lebih dari 55% permintaan listrik global.

Pada umumnya untuk mengatasi hal ini penggunaan jendela cerdas (smart windows) yang dapat mengurangi konsumsi energi bangunan. Namun, saat ini teknologi smart windows masih dikendalikan secara manual maupun dipasang sebagai jendela tetap sehingga pengembangan sistem automasi diperlukan.

 “Jendela PDLC ini telah terintegrasikan dengan sistem kendali mekanis melalui aplikasi yang bisa diakses melalui smartphone,” ujar Kevin, Ketua Tim, Selasa (31/8).

Nantinya, jendela PDLC yang dirancang akan menawarkan kemudahan berupa kemampuan pengaturan keadaan optis dan kondisi bukaan jendela berbasis aplikasi website yang dapat diakses melalui smartphone penggunanya. Pengguna dapat menggunakan aplikasi automasi ini dimana saja dan kapan saja karena berbasis website.

“Aplikasi berbasis website dirancang agar pengguna dapat memberikan kendali penuh terhadap jendela dimanapun dan kapanpun pengguna menghendaki, tanpa ada batasan jarak maksimal,” ujar Ahmad.

Pengembangan teknologi ini mendapatkan pendanaan Rp9.500.000,00 dari Direktorat Belmawa-DIKTI Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dan dilaksanakan dalam waktu 4 bulan dalam Program Kreativitas Mahasiswa.

Rancangan yang mengintegrasikan jendela PDLC dengan sistem kendali otomasi melalui IoT (Internet of Things) memberikan kemudahan bagi penghuni yang berada dalam bangunan untuk mendapatkan kenyamanan termal dan visual serta memberikan penghematan energi yang signifikan pada bangunan.

Harapannya Sistem Kendali Otomasi pada Jendela PDLC dapat diterapkan pada bangunan komersial dan perkantoran sehingga dapat menghemat konsumsi energi bangunan yang signifikan serta memberikan kemudahan dan kenyamanan huni okupan yang berada di dalamnya.

“Nantinya, jendela PDLC ini diharapkan dapat meningkatkan performansi bangunan melalui kemudahan penggunaannya, serta berpeluang memberikan penghematan energi pada bangunan,” tutur Ribka.

Penulis: Khansa

Berita Terkait

  • Mahasiswa UGM Kembangkan Termoelektrik Untuk Efisienkan PV

    Thursday,24 July 2014 - 11:52
  • Prof. Samsul Kamal Dikukuhkan Jadi Guru Besar

    Tuesday,03 March 2015 - 11:58
  • Audit Energi Cegah Krisis Energi

    Monday,17 January 2011 - 16:28
  • Indonesia Belum Miliki Auditor Energi Tersertifikasi

    Monday,17 January 2011 - 16:27
  • Langkah UGM Mewujudkan Green Campus berbasis Energi Surya

    Friday,25 June 2021 - 15:35

Rilis Berita

  • Epidemiolog: Tidak Ada Hubungan Hepatitis Akut dengan Vaksin Covid-19 16 May 2022
    Baru-baru ini masyarakat dunia digemparkan dengan kemunculan hepatitis varian baru. Hepatitis ata
    Satria
  • Tim UGM Lakukan Riset Pengembangan Varietas Baru dari Kedelai Hitam 16 May 2022
    Tim dari Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada tengah melakukan riset pemurnian kedelai hita
    Gusti
  • Tantangan Pembangunan Industri Sawit Indonesia yang Berkelanjutan 16 May 2022
    Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Oke Nurwan, Dipl., Ing, mengatakan bahwa minyak kelap
    Satria
  • Mari Cegah Generasi Mendatang dari Bahaya Stunting 15 May 2022
    Kita mesti mencegah generasi mendatang dari stunting. Stunting atau p
    Satria
  • UGM Peringati Hari Pendidikan Nasional 2022 13 May 2022
    Universitas Gadjah Mada menggelar upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2022. Upacara
    Agung

Info

  • Streaming Studium Generale MKWU Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada
    05 November 2019
  • Streaming Wisuda Diploma dan Sarjana UGM Periode Agustus 2019
    21 August 2019
  • Video Streaming Penutupan PPSMB 2019 Universitas Gadjah Mada
    09 August 2019
  • Streaming Sosialisasi Penelitian Desentralisasi, Kompetitif Nasional, dan Penugasan Tahun 2020
    01 August 2019
  • Streaming wisuda Pascasarjana UGM Periode Juli 2019
    24 July 2019

Agenda

  • 30May International Academic Conference on Tourism (INTACT) 2022 ...
  • 21Jul The International Conference on Sustainable Environment, Agriculture, and Tourism (ICOSEAT)...
  • 07Sep The 8th International Conference on Science and Technology (ICST 2022)...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2022 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual