UGM menyelenggarakan Agenda Kegiatan Kejuaraan Olahraga dalam rangka Dies Natalis ke-72 UGM. Dalam agenda yang dilaksanakan pada 19 November hingga 15 Desember 2021 ini terdiri dari berbagai perlombaan yaitu Tenis Meja, Tenis Lapangan, Bulu Tangkis, Sepak Bola, Futsal, Bola Voli, Jemparingan, serta Virtual Run.
Dengan mengangkat tema “Mengawal Indonesia Sehat, Mengukuhkan Jati Diri Universitas Gadjah Mada” UGM dapat terus berkomitmen untuk menghasilkan inovasi dalam merespons pandemi COVID-19 dan mengawal usaha-usaha mewujudkan Indonesia Sehat.
Perlombaan bagi dosen dan tenaga pendidik ini diikuti oleh berbagai perwakilan dari tiap fakultas di UGM baik dalam bentuk perwakilan tim, individu maupun umum. Virtual Run merupakan salah satu ajang kejuaraan yang dapat diikuti secara umum baik dalam lingkup UGM seperti mahasiswa, dosen, dan tenaga pendidik maupun masyarakat umum.
Berikut jadwal Agenda Kegiatan Kejuaraan Olahraga dan lokasi kejuaraan:
- Tenis Meja
19-20 November 2021 di Hall MM FEB UGM
- Tenis Lapangan
4-5 Desember 2021 di Lapangan Tenis Outdoor
- Bulu Tangkis
22-25 November 2021 di Gor Lembah UGM
- Sepak Bola
4,5,dan 11 Desember di Lapangan Pancasila
- Futsal
4,5, dan 11 Desember di Planet Futsal
- Bola Voli
27, 28 November 2021 dan 4,5 Desember 2021 di Fakultas Filsafat dan Fakultas Peternakan
- Jemparingan
18-19 Desember 2021 di Lapangan Pancasila
- Virtual Run
12-15 Desember 2021
Kejuaraan Olahraga ini juga dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan UGM yang bukan hanya sehat secara lingkungan, namun juga memiliki kesehatan dan kebugaran fisik bagi tiap individu.
Wahyu Nugroho dari FMIPA UGM sebagai PIC tenis meja menjelaskan kejuaraan olahraga ini selain sebagai upaya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh juga sebagai ajang silaturahmi bagi para dosen dan tenaga pendidik di lingkungan UGM.
“Pelaksanaan pertama kejuaraan olahraga tenis meja pada tanggal 19 November kemarin Alhamdulillah berjalan dengan lancar,” jelasnya.
Agenda Kegiatan Kejuaraan Olahraga Dies Natalis ke-72 UGM yang terdiri dari lomba luring dan daring ini tetap memperhatikan protokol kesehatan yaitu pengecekan suhu badan, mencuci tangan, dan menggunakan masker, serta hanya diikuti oleh peserta.
Pendaftaran dan Informasi Selengkapnya disini.
Penulis: Khansa