• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Guyub
  • Kabar UGM
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Kunci Pengembangan Bisnis Camilan

Kunci Pengembangan Bisnis Camilan

  • 27 April 2022, 12:04 WIB
  • Oleh: Satria
  • 808
  • PDF Version
 Kunci Pengembangan Bisnis Camilan

Berdasarkan data, 60% sektor UMKM Indonesia bergerak pada bidang kuliner. Besarnya angka ini juga dipengaruhi oleh tingginya minat masyarakat dalam bidang kuliner. Disamping itu, berdasarkan survei Indonesia merupakan salah satu negara yang mengonsumsi camilan yang sangat besar yaitu sebanyak 2.7 kali dalam sehari.

Tingginya minat masyarakat dalam bidang camilan ini menunjukkan bahwa sektor camilan masih memiliki potensi bisnis yang tinggi bagi UMKM. Berdasarkan pemaparan Teten Masduki, Menteri Koperasi & UKM, kuliner menjadi salah satu sektor yang memiliki perkembangan pesat.

“Dalam gerakan Bangga Buatan Indonesia ada empat sektor yang tinggi penjualannya. Yaitu kuliner, layanan kesehatan, perlengkapan rumah tangga, dan kesehatan,” ungkapnya dalam Keynote Speech dalam Obrolan UMKM Hebat : Gurihnya Bisnis Camilan yang diselenggarakan oleh Kagama UGM pada Minggu (24/04).

Namun, saat ini tantangan bagi UMKM untuk dapat berkembang adalah kapasitas produksi dan mindset kewirausahaan. Salah satu upaya pemerintah untuk memfasilitasi UKM adalah dengan menyediakan ekosistem digital bagi UMKM. Adanya ekosistem ini diharapkan mampu untuk mempermudah UMKM dalam segi pemasaran dan distribusi produk.

“Kami sekarang terus benahi ekosistem UMKM supaya terus bertumbuh dan berkembang,” ungkap Teten.

Untuk menghadapi tantangan ini Muhammad Kautsar, Founder of Bale Kaka Dimsum 49 sebagai narasumber, mengungkapkan adanya marketplace membantunya untuk mengembangkan bisnisnya memiliki banyak reseller sehingga cashflow menjadi lancar. Menurutnya hal ini berperan besar untuk membantu bisnisnya.

“Untuk scale up bagi UMKM ada 2 hal yang pertama cash flow. Yaitu bagaimana keuntungan harus bisa diputarkan dalam bisnis lagi,” ungkap Kautsar.

Pengaturan cash flow yang sehat sangat diperlukan bagi UKM. Harus ada pemisahan uang antara milik pribadi dan perusahaan. Selain cash flow mindset kewirausahaan berupa berani mengambil risiko dan melihat peluang juga diperlukan dalam scale up bisnis.

Setuju dengan Kautsar, Rosie, Founder Tahu Taisi, menjelaskan keyakinan bahwa bisnis bisa berkembang menjadi salah satu mindset sebagai modal utama UMKM bisa scale up. Membangun arah bisnis juga perlu untuk dikomunikasikan ke tim sehingga dalam prosesnya bisa berjalan dengan baik.

“Harus percaya diri dahulu bisa mendapatkan pendanaan dan bisa mengelolanya dengan baik,” paparnya.

Selengkapnya disini.

 

Penulis: Khansa

 

 

 

 

 

Berita Terkait

  • Raih Doktor Usai Teliti Ritual Konsumen Komunitas Fotografi

    Wednesday,13 December 2017 - 15:38
  • Keripik Buah Mangrove ala Mahasiswa UGM

    Tuesday,09 May 2017 - 11:02
  • Inovasi, Kunci Kemajuan Bangsa

    Tuesday,29 September 2015 - 15:02
  • Bisnis Konservasi Mulai Dilirik

    Tuesday,17 September 2013 - 16:48
  • Legitimasi Usaha Baru Pengaruhi Kebertahanan Hidup Usaha Baru

    Thursday,19 July 2018 - 15:47

Rilis Berita

  • UGM Segera Bangun Kawasan Kerohanian 21 May 2022
    UGM akan memulai pembangunan Kawasan Kerohanian dengan sejumlah bangunan untuk mewadahi kegiatan
    Satria
  • Rektor UGM Pastikan Pelaksanaan UTBK 2022 di UGM Berjalan Lancar 21 May 2022
    Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., IPU., ASEAN Eng., melakukan peninjauan pelak
    Ika
  • Rektor Resmikan Wisma MIC UGM 21 May 2022
    Ika
  • Pembukaan Rangkaian Dies Natalis Fakultas Filsafat UGM ke-55 21 May 2022
    Rangkaian acara Dies Natalis ke-55 Fakultas Filsafat UGM resmi dibuka, Jumat (20/5). Acara pembuk
    Satria
  • Harapan Warga UGM Pada Rektor Baru 20 May 2022
    Prof. dr. Ova Emilia, M.Med., Ed., Sp.OG (K), Ph.D., terpilih sebagai Rektor UGM periode 2022-2
    Ika

Info

  • Streaming Studium Generale MKWU Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada
    05 November 2019
  • Streaming Wisuda Diploma dan Sarjana UGM Periode Agustus 2019
    21 August 2019
  • Video Streaming Penutupan PPSMB 2019 Universitas Gadjah Mada
    09 August 2019
  • Streaming Sosialisasi Penelitian Desentralisasi, Kompetitif Nasional, dan Penugasan Tahun 2020
    01 August 2019
  • Streaming wisuda Pascasarjana UGM Periode Juli 2019
    24 July 2019

Agenda

  • 30May International Academic Conference on Tourism (INTACT) 2022 ...
  • 21Jul The International Conference on Sustainable Environment, Agriculture, and Tourism (ICOSEAT)...
  • 07Sep The 8th International Conference on Science and Technology (ICST 2022)...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2022 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual