• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Pengamat Energi UGM : Ajang Formula E Komitmen Wujudkan Zero Emission

Pengamat Energi UGM : Ajang Formula E Komitmen Wujudkan Zero Emission

  • 06 Juni 2022, 07:32 WIB
  • Oleh: Agung
  • 4806
Pengamat Energi UGM : Ajang Formula E Komitmen Wujudkan Zero Emission

Kehadiran Presiden Joko Widodo pada ajang Formula E Jakarta salah satunya untuk menunjukkan komitmen yang konsisten dalam mewujudkan transisi energi guna memberikan kontribusi pencapaian  zero emission. Ajang Formula E yang digelar di Jakarta pada 4 Juni 2022 disebut sebagai greensportaiment pertama di Indonesia.

Konsep zero emission yang diusung dalam ajang tersebut terwujud dari penggunaan kendaraan ramah lingkungan, peniadaan plastik sekali pakai, dan pembangunan sirkuit yang mengedepankan aspek lingkungan.

Menurut Dr. Fahmy Radhi, pengamat ekonomi energi Universitas Gadjah Mada, Formula-E yang mengusung konsep sustainable merupakan salah satu kampanye untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya upaya beralih ke kendaraan ramah lingkungan. Ajang ini, dinilainya, sangat baik untuk membuktikan bahwa kendaraan listrik ramah lingkungan bisa digunakan di arena balap, serta membuktikan bahwa energi listrik yang digunakan di kendaraan bermotor juga aman.

“Kampanye ini sangat penting untuk mendorong migrasi dari kendaraan fosil ke kendaraan listrik," katanya, di Kampus UGM, Senin (7/6).

Kenapa penting, dalam pandangan Fahmy, sektor trasportasi fosil menyumbang sebesar 24,64 persen emisi. Angka tersebut merupakan terbesar kedua setelah industri produsen energi sebesar 43,83 persen. Disusul manufaktur dan konstruksi sebesar 21,64 persen, dan sektor lainnya sebesar 4,13 persen.

“Karenanya pemerintah sangat serius dalam membangun industri mobil listrik di Indonesia," ucapnya.

Keseriusan ini, terlihat dari ketegasan Presiden Joko Widodo yang melarang ekspor nikel, yang harus dihilirisasi salah satunya untuk menjadi bahan baku pabrik baterai. Kemudian membangun pabrik baterai di Indonesia, hingga melakukan perbincangan serius dengan Elon Musk yang sudah berpengalaman dalam industri mobil listrik.

Bahkan keseriusan pemerintah ini dibuktikan dengan mengundang investor yang sudah berpengalaman. Meskipun sudah memiliki pabrik baterai, Indonesia tetap masih membutuhkan teknologi, dan harus belajar banyak negara yang telah berpengalaman seperti Amerika, Korea, dan Jepang.

Dalam konteks pembangunan keterkaitan industri kendaraan listrik itulah, sudah pas bila kampanye penggunaan kendaraan listrik melalui penyelenggaraan ajang Forumul-E di Jakarta.  Bagaimanapun ajang Formula-E memberikan kontribusi sangat signifikan. Sayangnya, tidak semua komponen bangsa mendukung penyelengaraan event international itu.

“BUMN, utamanya Pertamina dan PLN, seharusnya mendukung penuh penyelenggaraan Formula-E. Tidak hanya untuk menyesukseskan penyelenggaraan  ajang Formula=E, tetapi juga untuk mendukung komitmen Joko Widodo dalam pembangunan keterkaitan industry kendaraan listrik untuk mewujudkan zero emission," terangnya.

Penulis : Agung Nugroho
Foto : Suara.com

Berita Terkait

  • Tim Arjuna UGM Ramaikan Perhelatan KTT G-20 Bali

    Tuesday,15 November 2022 - 14:17
  • UGM Dukung Net Zero Emission Melalui Hemat Energi 20 MWH/bulan dari PLTS

    Thursday,05 January 2023 - 10:47
  • Tim Arjuna UGM Raih Tiga Penghargaan Kompetisi Internasional Pi-EV Formula Bharat 2022

    Monday,18 July 2022 - 15:28
  • UGM Wujudkan Green Campus Bersama PT Pertamina

    Monday,22 November 2021 - 10:42
  • Dukung Kemajuan Dunia Otomotif Indonesia, Bimasakti UGM Memulai Riset Teknologi Hybrid

    Tuesday,24 January 2023 - 15:27

Rilis Berita

  • Tim Calon Pemborong Juara 3 National Tender Competition The 20th CENS Universitas Indonesia 2022 29 March 2023
    Tim Calon Pemborong yang digawangi tiga mahasiswa UGM berhasil meraih juara 3 National Tender Com
    Agung
  • Pengamat Sosial UGM: Validasi DTKS Perlu Dilakukan Agar Penyaluran Bansos Tepat Sasaran 29 March 2023
    Pemerintah akan menyalurkan sejumlah bantuan sosial (bansos) bagi warga kurang mampu di bulan ram
    Ika
  • UGM Bangun Kolaborasi Riset Internasional 29 March 2023
    Beberapa perguruan tinggi di Indonesia seperti UGM, UI, ITB, IPB, ITS dan Universitas Airlangga t
    Gusti
  • Pengamat UGM: Penting, Energi Murah dan Topang Ekonomi Berkelanjutan 29 March 2023
    Dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045, Presiden Joko Wid
    Agung
  • UGM Rintis Pembentukan Unit Layanan Disabilitas 29 March 2023
    UGM merintis pembentukan Unit Layanan Disabilitas (ULD) untuk memberikan layanan dan fasilitasi b
    Ika

Agenda

  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual