JOGJA (KU) – Sebanyak 11 mahasiswa dari Fakultas Sastra dan Sains Sosial, Universitas Malaya, Malaysia, mengikuti Outbond Program di Fakultas Geografi UGM pada 1-28 Juni 2010. Keikutsertaan 11 mahasiswa ini didampingi langsung oleh Ketua Jurusan Geografi Universitas Malaya, Prof. Dr. Khairulmaini Osman Salleh.
Ketua Biro Kerja Sama Luar Negeri Fakultas Geografi UGM, Dr. Muh. Aris Marfai, M.Sc., mengatakan Outbond Program ini dibuat dalam bentuk Summer Course oleh Fakultas Geografi UGM. Dalam kegiatan ini, para mahasiswa Universitas Malaya dapat belajar tentang budaya dan sistem pendidikan di Fakultas Geografi. “Summer Course Universiti Malaya ini adalah salah satu wujud kolaborasi pendidikan dalam pertukaran mahasiswa yang telah terjalin antar kedua lembaga,” kata Aris di Fakultas Geografi, Jumat (4/6).
Aris menambahkan dalam kegiatan summer course nantinya, 11 peserta tersebut akan mendapat kuliah dari dosen-dosen Fakultas Geografi, Fakultas Isipol, dan Fakultas Ilmu Budaya. Summer course dibuka dengan kuliah umum yang disampaikan oleh Guru Besar Jurusan Hubungan Internasional Fakultas Isipol UGM, Prof. Dr. Mohtar Mas’oed, M.A., yang membahas ‘Introduction Indonesia-Malaysia Cooperation’. Sementara itu, Prof. Dr. Khairulmaini Osman Salleh dari Universitas Malaya menyampaikan tema ‘Geographical and Environmental Education in University of Malaya’. (Humas UGM/Gusti Grehenson)