YOGYAKARTA (KU)-Keluarga Alumni Fakultas Biologi Gadjah Mada (Kabiogama) akan menggelar Temu Alumni dan Kongres Nasional ke-3 pada tanggal 25-26 September 2010. Digelarnya temu alumni dan kongres tersebut sekaligus sebagai rangkaian Lustrum XI dan Dies Natalis ke-55 Fakultas Biologi.
Menurut penuturan Sekretaris I Kabiogama Pusat, Dr. Budi S. Daryono, kongres nantinya sekaligus sebagai langkah untuk membentuk Komite Ilmuwan Biologi. Selama ini, Kabiogama merupakan forum komunikasi bersama bagi alumni biologi Universitas Gadjah Mada. Segala bentuk informasi antar alumni dapat dibahas bersama di forum ini. “Selain sebagai temu alumni, kongres ini nantinya juga akan dijadikan wadah untuk membentuk Komite Ilmuwan Biologi,†ujar Budi di sela-sela soft opening Lustrum XI di Fakultas Biologi UGM, Jumat (4/6/2010).
Budi mengatakan Kongres Kabiogama sebelumnya telah digelar pada tahun 2000 dan 2005 silam. Selain membentuk Komite Ilmuwan Biologi, dalam kongres nantinya juga akan dibahas berbagai potensi yang ada di dunia Biologi dan kemampuan yang dimiliki para alumni. Selama ini menurutnya sudah banyak berbagai kegiatan yang dilakukan Kabiogama secara riil di samping yang terkait dengan keilmuwan, seperti penggalangan dana kemanusiaan korban gempa bumi DIY-Jateng, 27 Mei 2006. “Contohnya pengembangan Biologi Forestry maupun sumber daya hayati berkelanjutan lainnya,†ujarnya.
Saat ini, diutarakan Budi, setidaknya terdapat 3.000-an alumni Fakultas Biologi UGM di 33 provinsi yang tergabung dalam Kabiogama. Budi juga mengatakan sekarang ini Kabiogama baru memiliki beberapa cabang, antara lain, di Semarang, DIY, Jabodetabek, Jambi, Solo, dan Banyumas. Ke depan, cabang Kabiogama akan terus dikembangkan di kota lain, semisal Bali, Sumatera, Lampung, dan Medan. “Cabangnya memang baru terbatas itu, maka nanti kita akan kembangkan di kota lain juga agar wadah alumni Biologi ini semakin besar dan berkembang,†imbuh Budi.
Selain menggelar temu alumni dan pembentukan Komite Ilmuwan Biologi, Budi Daryono menuturkan dalam acara kongres nantinya juga akan dilakukan pembahasan mengenai AD/ART Kabiogama dan pemilihan serta penetapan pengurus periode 2005-2010. “Tentu yang utama juga terkait pemilihan Ketua Umum Kabiogama 2010-2015 mendatang,†kata Budi. (Humas UGM/Satria)