YOGYAKARTA-Sebanyak 190 peserta yang terdiri dari kalangan akademisi, mahasiswa, praktisi industri, dan lembaga penelitian seperti LAPAN dan BATAN yang kompeten terhadap topic energi mengikuti seminar nasional Thermofluid yang digelar di Plaza KPTU Fakultas Teknik UGM, Kamis (5/8).
Seminar yang dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Alumni dan Pengembangan Usaha Prof.Ir. Toni Atyanto Dharoko, M.Phil., Ph.D ini juga diikuti oleh 7 pakar yang berasal Kyushu University, Kyoto University serta beberapa industri dari Jepang.
“ Selain pakar dari dalam negeri hadir pula pakar dari beberapa universitas di Jepang,†tegas Ketua Jurusan Teknik Mesin dan Industri FT UGM, Dr.Ir.Suhanan, DEA.
Suhanan menambahkan Seminar Nasional Tahunan Thermofluid yang kedua ini diadakan oleh 3 laboratorium di lingkungan Jurusan Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik UGM yaitu, Laboratorium Konversi Energi, Laboratorium Mekanika Fluida, dan Laboratorium Perpindahan Kalor dan Massa.
Seminar Nasional Thermofluid ini bertujuan sebagai wahana pertukaran informasi bagi para ilmuwan, akademisi dan engineer tentang hasil-hasil penelitian terbaru, pengalaman operasional, metoda, solusi permasalahan dan tantangan praktis masa depan di bidang thermal dan fluida.
“ Diadakan sebagai sarana tukar informasi para ilmuwan terutama di bidang thermal dan fluida,†jelasnya.
Disamping dihadiri para pakar dalam dan Jepang seminar Thermofluid ini juga menghadirkan 3 keynote speaker yang berasal dari dalam dan luar negeri, diantaranya adalah Prof. Takamatsu Hiroshi dari Kyushu University , Prof. Kouichi Miura dari Kyoto University, dan Ir. Budi Basuki selaku Pesiden Direktur PT Medco E&P.
Para pembicara tersebut berbicara mengenail Biotransport in Freezing of Cells, Coal Technology, dan Technology Challenges in Upstream Oil and Gas Industry . Sesuai dengan tujuan utama diadakannya Seminar Nasional Tahunan Thermofluid, seminar ini mengulas 8 topik dalam bidang Thermodinamika dan Mekanika Fluida yaitu, Thermodynamics, Multiphase Flow, Combustion Engineering, Energy and renewable Energy, Heat-Mass Transfer, Multiphase Flow and Turbulent Flow, Combustion Engineering and Internal Combustion Engine, dan Fluid Mechanics (Humas UGM/Satria)