Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kian dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia. Sebagai perguruan tinggi negeri tertua di Indonesia, UGM terus memantapkan perannya dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui sejumlah program strategis, di antaranya adalah program-program yang bersifat sharing informasi pengetahuan dan teknologi. Terkait dengan hal ini, LPPM UGM memperkenalkan program baru dalam rangka mengomunikasikan kepada masyarakat tentang hasil-hasil riset, kajian, dan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh civitas akademika UGM. Program baru ini bernama â€90 Minutes Seminar on Knowledge Partnershipâ€Â©. Program ini akan membahas hasil-hasil riset, kajian aktual, dan pengabdian kepada masyarakat yang telah dilakukan oleh LPPM UGM.
Seminar ini akan mengungkap berbagai isu aktual ilmu pengetahuan dan teknologi serta pembangunan masyarakat. Program ini berlangsung selama 90 menit dan dikemas secara padat dan kritis. Program ini akan menghadirkan pembicara yang memiliki reputasi nasional dan internasional terkait dengan isu-isu aktual yang sedang dibahas (current issues dan hot issues).
Secara umum, program â€90 Minutes Seminar On Knowledge Partnershipâ€Â© ini bertujuan untuk:
1. medium sharing informasi ilmu pengetahuan dan teknologi melalui program seminar interaktif yang terbuka bagi media dan masyarakat;
2. membahas isu-isu aktual atas inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang dihasilkan oleh para akademisi (peneliti, dosen dan mahasiswa) UGM;
3. sebagai sharing pengetahuan dan media diskusi antara kalangan akademisi kampus dengan pemerintah, komunitas masyarakat, dan stakeholder yang terkait dalam rangka mendukung pemberdayaan masyarakat dan penyusunan kebijakan mengenai isu-isu terkait.
4. memperkuat manfaat langsung ilmu pengetahuan dan teknologi bagi berbagai sektor strategis pembangunan nasional.
5. memberikan inspirasi bagi pemerintah dan masyarakat melalui sharing atas perkembangan informasi ilmu pengetahuan dan teknologi.
Seminar ini akan dilaksanakan setiap bulan dan diselenggarakan oleh Bidang II LPPM UGM. Program ini diselenggarakan secara rutin selama satu tahun sebagai pelengkap Open Lecture on Knowledge Partnership© yang diselenggarakan satu tahun sekali oleh LPPM UGM dalam rangkaian Research Week© UGM.
Seminar akan mengundang Bapak/Ibu/Saudara untuk berbagi informasi dan diskusi atas hasil-hasil riset aktual dan program pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh UGM bagi kemanusiaan, perdamaian, dan kesejahteraan.
Informasi lebih lanjut dapat diperoleh di
Website: lppm.ugm.ac.id
Email: 90min-lppm@ugm.ac.id
CP : Ketua LPPM, Prof. Dr. Ir. Danang Parikesit, M.Sc. (08122693618)
Kabid II LPPM : Budhijanto, S.T., MT., Ph.D. (08882871203)
Manajer Komunikasi Riset LPPM: Nyarwi, S.I.P., M.Si. (081387110170)