Jika Anda ditanya mengenai kekuatan dan pendekatan yang ada di dalam Psikologi, mungkin yang terbesit di benak Anda adalah Psikoanalisa, Behaviorisme ataupun Humanistik. Anda juga mungkin dapat memaparkan ketiga pendekatan di atas secara menyeluruh dan komprehensif. Hal itu, wajar saja, karena memang selama ini baik Psikoanalisa, Behaviorisme dan Humanistik sudah sangat dekat dengan kita dan bahkan sudah mengakar dalam diri kita. Lantas bagaimana, jika Anda ditanya mengenai mahzab keempat dunia Psikologi yakni Psikologi Transpersonal, apa yang berkecamuk di dalam otak Anda ? Akankah Anda sudah mengenal hal tersebut ? Atau Anda malah sama sekali masih asing dengan kata Psikologi transpersonal ?.
Dalam seminar †Berkenalan dengan Psikologi Tranpersonal †yang merupakan rangkaian dari acara Alumni Back to Campus dinyatakan bahwa Psikologi Transpersonal merupakan kekuatan keempat di dalam dunia Psikologi. Psikologi Transpersonal berdiri pada pertemuan antara psikologi modern dengan spiritualisme, budaya Barat dan Timur, modern dan tradisional. Acara yang diadakan pada tanggal 7 Mei 2008 di A 203 Fakultas Psikologi UGM ini menghadirkan Hendro Prabowo, Spsi, Msi lulusan Psikologi UGM tahun 1987 sebagai pembicara. Beliau adalah dosen Fakultas Psikologi Universitas Gunadarma, Jakarta dan Praktisi Psikologi Transpersonal. Sekarang, Beliau sedang menempuh S3 di Fakultas Psikologi UGM. Beliau menjelaskan tentang pengertian, perkembangan, tingkat kesadaran manusia dan cara-cara yang dilakukan dalam Psikologi Transpersonal seperti yoga, relaksasi dan meditasi.
Seminar ini semakin menarik, karena di dalam acara tersebut ada praktek relaksasi sebagai salah satu cara untuk berkenalan dengan Psikologi Tranpersonal. Para peserta diminta untuk relaksasi agar mereka mampu mengalami dan merasakan keadaan Alpha. Keadaan Alpha adalah keadaan dimana kita relaks tanpa stress dan pikiran kita fokus terhadap satu hal.
Hanya dalam waktu kurang lebih tiga jam, banyak hal yang dapat kita pelajari. Harapanya, seminar ini dapat membuka wawasan kita untuk mengetahui apa itu Psikologi Transpersonal. Rasanya tak muluk-muluk jika di balik acara tersebut tersirat keinginan agar peserta juga dapat menerapkan mahzab keempat ini paling tidak bagi dirinya sendiri.
sumber : http://psikologi.ugm.ac.id/