• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • 107 Mahasiswa UGM Terima Beasiswa RZIS UGM

107 Mahasiswa UGM Terima Beasiswa RZIS UGM

  • 24 Maret 2011, 10:04 WIB
  • Oleh: Ika
  • 8007
107 Mahasiswa UGM Terima Beasiswa RZIS UGM

Sebanyak 107 mahasiswa program sarjana dan diploma menerima beasiswa dari Rumah Zakat Infaq Shodaqoh (RZIS) UGM. Beasiswa diserahkan secara simbolis oleh Rektor UGM, Prof. Ir Sudjarwadi, M.Eng., Ph.D., dan Wakil Direktur RZIS UGM, Drs. Dumairy, M.A., kepada dua orang perwakilan mahasiswa, Rabu (23/3), di Balairung UGM. Dalam kesempatan tersebut, turut diserahkan beasiswa kepada 15 orang pelajar SMA di wilayah Yogyakarta.

RZIS UGM memberikan beasiswa kepada setiap mahasiswa sebesar Rp250.000,00 per bulan. Beasiswa diberikan selama masa pendidikan di UGM dengan evaluasi per semester. Sementara untuk siswa SMA, diberikan beasiswa masing-masing Rp125.000,00 per bulan selama masa pendidikan di SMA dengan evaluasi per semester.

Keseratus tujuh penerima beasiswa adalah 2 mahasiswa Fakultas Biologi, 1 mahasiswa Fakultas Farmasi, 17 mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya, 14 mahasiswa Fakultas Isipol, dan 4 mahasiswa Fakultas Geografi. Berikutnya, 7 mahasiswa Fakultas Hukum, 7 mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi, 7 mahasiswa Fakultas Kehutanan, 8 mahasiswa Fakultas MIPA, 2 mahasiswa Fakultas Pertanian, dan 3 mahasiswa Fakultas Peternakan. Selanjutnya, 2 mahasiswa Fakultas Psikologi, 8 mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian, 14 mahasiswa Fakultas Teknik, dan 13 mahasiswa Sekolah Vokasi.

Wakil Direktur RZIS UGM, Drs. Dumairy, M.A., mengatakan RZIS UGM selama dua tahun terakhir telah memberikan 152 beasiswa kepada mahasiswa UGM, 45 beasiswa pada 2010 dan 107 pada tahun ini. Selain itu, RZIS juga memberikan beasiswa kepada 15 pelajar SMA, juga santunan bagi siswa SD dan SMP.

Dumairy menyebutkan hingga saat ini RSIZ telah memiliki dana sekitar 270 juta rupiah yang terkumpul dari dana zakat, infak, sedekah, dan wakaf di lingkungan UGM. Alokasi terbesar diberikan untuk beasiswa UGM. “Namun begitu, kami juga secara rutin memberikan santunan kepada 5 panti asuhan di sekitar Yogyakarta, kaum dhuafa serta para musafir,” terangnya.

Rektor UGM, Prof. Ir. Sudjarwadi, M.Eng., Ph.D., dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa terima kasih kepada warga UGM yang telah menyalurkan zakat melalui RZIS sehingga dapat mewujudkan beasiswa untuk mahasiswa UGM. “Semoga beasiswa ini benar-benar menjadi barokah dan bisa diberikan secara berkelanjutan,” harapnya. Rektor juga berharap beasiswa tersebut mampu mendorong mahasiswa untuk lebih berprestasi dan meningkatkan nilai akademisnya.

Ditambahkan oleh Direktur Operasional RZIS UGM, Taufikur Rahman, S.E., M.B.A., usai acara, keberadaan RZIS UGM merupakan pengejawantahan salah satu pilar Tridharma Perguruan Tinggi, yakni pengabdian kepada masyarakat. RZIS berupaya mengoptimalkan peran UGM di masyarakat, khususnya dalam bidang sosial kemanusiaan.

Sementara itu, Nurul Amalia Rusli, salah satu penerima beasiswa dari Fakultas Biologi, menuturkan beasiswa yang diterima nantinya akan digunakan secara optimal untuk meningkatkan prestasi akademisnya. “Saya akan menggunakan beasiswa ini dengan sebaik mungkin. Harapannya nantinya saya bisa menjadi muzaki (pembayar zakat), bukan lagi menjadi mustahiq (penerima zakat),” ujar Nurul.

RZIS UGM merupakan lembaga amil zakat UGM yyang diresmikan secara langsung oleh Rektor UGM pada 22 September 2008. (Humas UGM/Ika)

Berita Terkait

  • 107 Mahasiswa UGM Terima Beasiswa RZIS UGM

    Thursday,24 March 2011 - 10:04
  • RZIS UGM Salurkan Beasiswa

    Tuesday,03 November 2015 - 9:36
  • Penyerahan Beasiswa Mahasiswa Sarjana dan Diploma dari RZIS UGM

    Sunday,15 October 2017 - 22:08
  • RZIS UGM Memberikan Beasiswa Pendidikan

    Wednesday,01 March 2017 - 14:04
  • RZIS UGM Buka Bersama dengan Anak Panti Asuhan

    Wednesday,21 June 2017 - 15:12

Rilis Berita

  • Masyarakat Lombok Utara Apresiasi KKN Kolaborasi UGM 28 January 2023
    Masyarakat memberikan apresiasi pelaksanaan KKN Kolaborasi yang dirintis oleh Universitas Gadjah
    Satria
  • Evaluasi dan Temu Mitra Supplyer Gerai UMKM 27 January 2023
    Sebagai media memfasilitasi pemasaran produk UMKM binaan sivitas akademika UGM, Gerai UMKM yang b
    Agung
  • Dirjen Diktiristek Puji Fasilitas Field Research Center UGM 27 January 2023
    Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Prof. Ir. Nizam,
    Gloria
  • Raih Doktor Usai Teliti Geopark Nasional Karangsambung-Karangbolong 27 January 2023
    Peneliti Ahli Utama, Pusat Riset Sumberdaya Geologi, BRIN, Ir. Chusni Ansori, M.T., dinyatakan lu
    Agung
  • Rektor UGM Paparkan Konsep HPU di Kampus UNRAM 27 January 2023
    Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM), Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG(K), memaparkan konse
    Satria

Agenda

  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual