• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Finalis Miss Indonesia Aksi Peduli Chikungunya

Finalis Miss Indonesia Aksi Peduli Chikungunya

  • 25 April 2011, 15:44 WIB
  • Oleh: Gusti
  • 7091
Finalis Miss Indonesia Aksi Peduli Chikungunya

YOGYAKARTA – Dua mantan finalis Miss Indonesia 2010, Anggit Fityay Adzhani dan Ariani Putri Devanti, ikut serta mendukung Gerakan Anti Nyamuk Awas Jentik (Gegana) di Dusun Bulusari, Desa Srimartani, Piyungan, Bantul, Sabtu (23/4). Kegiatan tersebut merupakan hasil Program Kreativitas Mahasiswa UGM (PKM) bidang pengabdian masyarakat. Anggit dan Devanti, keduanya merupakan mahasiswa asal Fakultas Kedokteran (FK) UGM yang sengaja diundang khusus untuk memandu puluhan jumantik cilik berkeliling ke rumah-rumah penduduk untuk memeriksa jentik nyamuk di bak-bak penampungan air milik warga. “Siswa-siswa cukup antusias diajak periksa jentik nyamuk, ada yang sampai menghitung jumlah jentiknya,” kata Anggit ditemui di sela-sela kegiatan.

Perempuan kelahiran Jakarta tahun 1990 ini mengaku tidak menyangka para siswa sekolah dasar yang menjadi kader juru pemantau jentik (jumantik) cilik sangat menikmati kegiatan tersebut. Selain periksa jentik nyamuk, kader-kader jumantik ini juga diajari praktik cuci tangan untuk menggalakkan perilaku hidup sehat. “Kita juga mengajak mereka bagaimana cuci tangan yang baik,” kata mahasiswi FK angkatan 2008 ini.

Meski baru pertama mengikuti kegiatan dengan siswa-siswa, Anggit mengaku terkesan atas kepedulian para jumantik cilik terhadap program pemberantasan jentik nyamuk penyebab penyakit chikungunya dan demam berdarah.

Ridwan Ansari, anggota tim PKM UGM, mengatakan ide peluncuran dusun Gegana berangkat dari permasalahan kesehatan dengan munculnya kasus luar biasa chikungunya dan DBD serta diare setiap tahun. “Tahun lalu, tercatat 150 kasus chikungunya,” katanya.

Setelah lima anggota tim mahasiswa melakukan penelusuran dan penelitian, baru diketahui penyebab merebaknya kasus DBD, chikungunya, dan diare di Dusun Bulusari disebabkan oleh buruknya kondisi sanitasi air dan tumbuhnya sumber jentik nyamuk dari keberadaan kolam tadah hujan dan bak penampungan air milik warga. “Kita menemukan banyak situs perkembangbiakan nyamuk, seperti tong bekas, pot bekas, penampungan yang memungkinkan tumbuhnya jentik nyamuk, termasuk kolam tadah hujan sebagai media tumbuh,” katanya.

Ridwan menjelaskan Dusun Bulusari merupakan daerah karst sehingga sulit mendapatkan air bersih sehingga penduduk hanya mengandalkan air hujan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Salah satu solusi yang dilakukan mahasiswa adalah pengadaan sistem filterasi air kolam dalam bentuk tong filter secara kimiawi dan fisik. Kemudian, penduduk diarahkan melakukan budidaya ikan lele dan nila di kolam bekas untuk membantu memutus rantai hidup jentik nyamuk. (Humas UGM/Gusti Grehenson)

Berita Terkait

  • UGM KIRIM 28 FINALIS PIMNAS XVIII DI PADANG

    Monday,11 July 2005 - 13:53
  • Aksi Solidaritas Karyawan PT Minamas Untuk Korban Gempa DIY dan Jateng

    Monday,10 July 2006 - 9:14
  • UGM, PFI dan Fortakgama Mengadakan UGM Peduli

    Thursday,15 December 2022 - 13:04
  • Menutup Kegiatan PPSMB, 9.361 Maba UGM Bersih-Bersih

    Saturday,28 September 2013 - 11:12
  • Mahasiswa UGM Juara Kompetisi Pajak di Singapura

    Monday,06 March 2017 - 9:07

Rilis Berita

  • Terancam Punah, Yayasan KEHATI, OIC, dan The Body Shop Gelar Roadshow Peduli Orangutan di UGM 26 March 2023
    Awal bulan Novermber 2017 lalu, peneliti menemukan spesies baru orangutan di Sumatera U
    Satria
  • Penulis UGM Raih Gelar Penulis Terproduktif Kedua Versi The Conversation 25 March 2023
    Penulis The Conversation Universitas Gadjah Mada berhasil mendapatkan predikat penulis
    Satria
  • Mengenali Dampak Penggunaan Obat Pada Kulit 24 March 2023
    Meningkatnya penggunaan obat-obatan, baik karena pengobatan sendiri (self-medication), polifarmas
    Ika
  • Tim Magister Kenotariatan FH UGM Juara 2 PNF 2023 24 March 2023
    Tim Magister Kenotariatan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada memperoleh juara 2 pada Padjadja
    Agung
  • Fenomena Cuaca Ekstrem di Indonesia Cenderung Meningkat 24 March 2023
    Dosen Laboratorium Hidrologi dan Klimatologi Lingkungan, Fakultas Geografi UGM, Dr. Andung Bayu S
    Gusti

Agenda

  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual