• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Tim Ilmu Komputer JIKE FMIPA UGM Juara III Kompetisi Programming

Tim Ilmu Komputer JIKE FMIPA UGM Juara III Kompetisi Programming

  • 05 Juli 2011, 11:41 WIB
  • Oleh: Agung
  • 6920
  • PDF Version
Tim Ilmu Komputer JIKE FMIPA UGM Juara III Kompetisi Programming

Tim Ilmu Komputer Jurusan Ilmu Komputer dan Elektronika (JIKE) FMIPA UGM berhasil meraih juara III Kompetisi Programming pada Computer Festival yang diselenggarakan Universitas Indonesia, Minggu 26 Juni 2011. Di samping kompetisi programming, dalam kompetisi 'One Stop IT Event' tingkat nasional yang digelar setiap tahun oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia ini diadakan pula berbagai macam kompetisi, workshop, seminar, entertainment, dan exhibition.

Untuk kategori kompetisi, dilombakan programming, blogging, game design, dan robotics. Dalam kompetisi programming, Tim 'ein' Program Studi Ilmu Komputer, JIKE FMIPA UGM, yang beranggotakan Bagus Seto Wiguno, Ardhian Heru Nugroho, dan M. Ariza Ramaditia R. dinyatakan sebagai pemenang ketiga tingkat perguruan tinggi. Sementara itu, peringkat kedua diraih "Ketua Compfest" dari Bina Nusantara University, dan peringkat pertama "Dongskar Pedongi - RevolutiO(N)" dari Institut Teknologi Bandung.

Bagus Seto Wiguno mewakili tim mengakatakn konsep acara kontes pemprograman tingkat perguruan tinggi ini mengikuti konsep kompetisi pemprograman yang diselenggarakan oleh ACM (Association for Computing Machinery), yakni ICPC (International Collegiate Programming Contest). Untuk penyisihan, para kontestan yang merupakan tim yang beranggotakan tiga orang diberikan permasalahan-permasalahan yang harus diselesaikan dalam jangka waktu tertentu. Dalam menyelesaikan permasalahan, tim mengerjakan via internet. Dari proses seleksi ini terpilih 20 tim terbaik berdasarkan hasil perhitungan juri. Mereka lantas mendapat undangan untuk melaju ke babak final di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (UI).

Pada babak final di UI, 20 tim diberikan permasalahan-permasalahan yang harus diselesaikan dalam waktu lima jam. Para tim finalis ini ditempatkan dalam satu ruangan tertutup dan disediakan satu komputer kepada masing-masing tim untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang diberikan. "Setelah masing-masing tim memanfatkan lima jam, barulah tim juri menentukan tiga tim terbaik," terang Bagus di kampus UGM, Selasa (5/7), saat memberi keterangan.

Di samping piagam penghargaan, tiga tim terbaik juga mendapatkan uang pembinaan dari panitia. Juara I memperoleh uang sebesar enam juta rupiah, juara 2 empat juta lima ratus ribu rupiah, dan juara 3 mendapatkan tiga juta rupiah. "Tim 'ein' sebenarnya bukan satu-satunya tim yang berpartisipasi dalam kompetisi programming tingkat perguruan tinggi yang berasal dari Universitas Gadjah Mada. Ada dua tim selain 'ein', yaitu 'zwei' dan 'momiji'. Sayang, kedua tim ini belum berhasil lolos ke babak final yang diadakan di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia," kata Bagus. (Humas UGM/ Agung).

Berita Terkait

  • Mahasiswa UGM Borong Juara Kontes Programming Bukalapak

    Tuesday,07 June 2016 - 8:15
  • UGM Berjaya di Kompetisi Analisis Data se-ASEAN

    Tuesday,14 March 2017 - 14:31
  • FMIPA UGM Buka Jurusan Baru, Ilmu Komputer dan Elektronika

    Monday,04 October 2010 - 15:45
  • Mahasiswa UGM Dominasi Juara MISSION 2016

    Friday,08 April 2016 - 19:06
  • FMIPA Tingkatkan Kualitas SDM

    Thursday,19 September 2013 - 10:54

Rilis Berita

  • Pembangunan IKN Perlu Perhatikan Ekosistem Kelestarian 10 August 2022
    Ika
  • Dekan Fisipol UGM Luncurkan Media Pembelajaran Online Bagi Publik 10 August 2022
    Dekan Fisipol UGM, Wawan Mas’
    Gusti
  • Deklarasi Asosiasi Prodi Rekayasa Internet dan Komputer Jaringan 10 August 2022
    Sejumlah perguruan tinggi di Indonesia mendeklarasikan berdirinya Asosiasi Program Studi Rekayasa
    Agung
  • Nanomaterial Potensial Mewujudkan Program-Program Pembangunan Berkelanjutan 09 August 2022
    Nanomaterial memiliki potensi yang sangat besar untuk membantu mewujudkan program-program pembang
    Agung
  • Mahasiswa KKN UGM Tanam Pohon Ikonik Gebang Lambang Persatuan 09 August 2022
    Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Universitas Gadjah Mada (KKN&nd
    Agung

Agenda

  • 07Sep The 8th International Conference on Science and Technology (ICST 2022)...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2022 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual