Yogya, KU
Sebanyak 128 orang Pegawai Negeri Sipil di lingkungan UGM menerima tanda penghargaan Satyalancana Karya Satya dari Presiden RI. Penyerahan tanda penghargaan ini diberikan atas pengabdian, kesetiaan, kejujuran, kecakapan dan kedisiplinan dalam melaksanakan tugas sebagai PNS selama 10 tahun, 20 tahun atau 30 tahun secara terus-menerus tehadap negara sehingga dapat dijadikan teladan bagi pegawai yang lain.
Dari 128 penerima penghargaan ini, penerima Satyalancana Karya Satya 30 tahun sebanyak 32 orang, Satyalancana Karya Satya 20 tahun sebanyak 65 orang, dan Satyalancana Karya Satya 10 tahun sebanyak 31 orang. Sementara menurut bidang tugasnya, penerima tanda kehormatan ini berasal dari tenaga pendidik (dosen) berjumlah 52 orang dan tenaga kependidikan (non dosen) berjumlah 76 orang.
Penyerahan tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya ini diserahkan langsung oleh Rektor UGM Prof Ir Sudjarwadi MEng PhD, Minggu (17/8), di Ruang Balai Senat UGM. Dalam pidato sambutannya, Rektor menyatakan atas nama pemerintah dirinya mengucapkan terima kasih atas pengabdian yang telah diberikan selama ini terhadap negara melalui bekerja di lingkungan UGM.
“Kata kunci dari penghargaa ini adalah kehormatan dan keteladanan, maka atas nama pemerintah saya mengucapkan rasa terima kasih atas pengabdian yang telah saudara berikan selama ini,†ujar Sudjarwadi mengawali sambutannya.
Meski dukungan finansial yang minim di UGM, sementara tawaran kesempatan bekerja yang lebih besar di luar UGM cukup tinggi, Sudjarwadi mengaku cukup bangga bahwa sikap keteladan, biaya dan waktu tetap tercurahkan bagi penerima penghargaan ini untuk tetap selalu mengabdi di lingkungan UGM.
“Meski banyak kesempatan, oportunity price yang besar di luar, namun saudara tetap menggunakan UGM untuk tempat mengabdi kepada bangsa dan negara, ini menunjukkan bahwa faktor finansial bukanlah segalanya dalam mengabdi,†imbuhnya. (Humas UGM/Gusti Grehenson)