• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Guyub
  • Kabar UGM
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Raih Doktor Usai Teliti Caused Related Marketing

Raih Doktor Usai Teliti Caused Related Marketing

  • 21 Juni 2012, 14:21 WIB
  • Oleh: Satria
  • 6628
  • PDF Version
Raih Doktor Usai Teliti Caused Related Marketing

YOGYAKARTA-Seiring dengan populernya konsep pemasaran sosial, kegiatan aliansi antara sebuah merek komersial dengan sebuah organisasi sosial, yang disebut cause related marketing (CRM), juga semakin berkembang. Beberapa contoh kegiatan di Indonesia, seperti produk sabun mandi merek Lifebuoy dengan kampanye ‘Berbagi Sehat’ dengan donasi pada pembangunan fasilitas MCK, dan produk air mineral merek Aqua dengan program ‘1 untuk 10’ dengan donasi air bersih di Nusa Tenggara.

Kegiatan CRM pada dasarnya adalah kegiatan aliansi antara sebuah merek komersial dengan sebuah organisasi sosial; karakteristik khusus dari kegiatan CRM adalah adanya donasi sebesar persentase tertentu dari hasil penjualan merek komersial.

“Jika tujuan dari organisasi sosial lebih pada pencarian dana bagi kegiatan sosial, maka bagi perusahaan tujuan dari kegiatan CRM adalah meningkatkan penjualan dan citra merek,”kata Singgih Santoso pada ujian terbuka program doktor Ilmu Manajemen Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) UGM, Kamis (21/6).

Pada kesempatan itu Singgih mempertahankan disertasinya yang berjudul Model Sikap Konsumen pada Kegiatan Cause Related Marketing (CRM).

Penelitian yang dilakukan Singgih tersebut bertujuan untuk menguji pembentukan sikap konsumen pada kegiatan CRM yang dibuat dalam sebuah model sikap konsumen terhadap kegiatan CRM. Dengan menggunakan teori sinyal, yang beranggapan bahwa pada kondisi informasi asimetri dibutuhkan nama merek sebagai bentuk sinyal untuk menunjukkan kualitas produk yang tidak bisa diobservasi sebelum dikonsumsi, penelitian menggunakan disain eksperimen untuk pengumpulan data primer.

“Eksperimen menggunakan dua produk komersial, yakni lampu hemat energi Philips dan baterai alkalin ABC, yang beraliansi dengan dua organisasi sosial, yakni Greenpeace Indonesia dan WALHI,”tegas dosen di Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) itu.

Pada penelitiannya tersebut diperoleh beberapa temuan. Pertama, adanya penggabungan dua variabel pada model penelitian, yakni kesesuaian produk dan kesesuaian merek, dalam satu variabel yang disebut kesesuaian. Ini menandakan bahwa konsumen tidak membedakan secara signifikan level ‘produk’ dan level ‘merek’ pada merek komersial dan organisasi sosial yang beraliansi.

Selain itu terkait dengan pengujian model yang menunjukkan variabel sikap konsumen terhadap merek tidak berpengaruh secara signifikan pada variabel sikap konsumen terhadap CRM. Dari modifikasi model, didapatkan hasil adanya hubungan langsung antara variabel sikap konsumen terhadap merek dengan variabel niat beli konsumen.

Temuan ini juga menunjukkan bahwa pada merek yang sudah dipersepsi berkualitas bagus, seperti Philips dan ABC, kegiatan CRM ternyata tidak berdampak nyata pada peningkatan niat beli konsumen. Telaah lanjutan pada kategori produk menunjukkan bahwa jenis produk yang beraliansi, yakni produk hedonik dan produk utilitarian, membedakan perilaku konsumen dalam menyikapi kegiatan CRM.

“Pada produk utilitarian, konsumen akan cenderung mengabaikan kegiatan CRM karena sifat produk yang fungsional dan berorientasi pada pemenuhan kebutuhan yang bersifat non emosional,”pungkas pria kelahiran Madiun, 10 April 1964 itu.

Usai mempertahankan disertasinya di hadapan tim penguji Prof. Marwan Asri, MBA., Ph.D, Prof.Dr. Basu Swastha Dh. (promotor), MBA.,Dr. BM.Purwanto, MBA. (ko-promotor), Prof.Dr. Thomas Dicky Hastjarjo (ko-promotor), Dr. Budi Santoso, M.Bus., Dr. Slamet Santoso Sarwono, MBA., Dr. Suci Paramitasari Syahlani, MM., dan Dr. Amin Wibowo, MBA., akhirnya Singgih dinyatakan lulus dengan predikat sangat memuaskan. Dengan hasil tersebut Singgih merupakan doktor yang ke-1658 lulus dari UGM dan 120 dari FEB UGM (Humas UGM/Satria AN)

Berita Terkait

  • Teliti Sistem Saraf Otonom, Dosen FK Raih Doktor

    Monday,02 December 2013 - 14:55
  • Dosen Unibraw Raih Doktor Usai Teliti Virus Dengue

    Tuesday,25 September 2012 - 7:50
  • Hary Raih Doktor Usai Teliti Telomer Pasien Jantung Koroner

    Friday,06 February 2015 - 15:08
  • Raih Doktor Usai Teliti Sistem Web Pragmatik

    Monday,30 May 2016 - 8:34
  • Raih Doktor Usai Teliti Model Limpas Permukaan di Perkotaan

    Thursday,28 July 2016 - 13:17

Rilis Berita

  • Wisuda UGM Kembali Digelar Secara Luring 25 May 2022
    Untuk pertama kalinya semenjak pandemi Covid-19, upacara wisuda kembali diselengg
    Gloria
  • UGM-Pemprov DKI-Pusat Pengelolaan Kompleks Kemayoran Kerja Sama Penataan Kawasan dan Tridarma 25 May 2022
    Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Pemprov DKI Jakarta, Pusat Pengelolaan Kompleks Kemayoran melak
    Ika
  • Manajemen Logistik Terpadu Strategi Efektif Turunkan Biaya Logistik 25 May 2022
    Indonesia merupakan negara kepulauan dengan jumlah lebih dari 17.000 pulau sehingga
    Agung
  • UGM dan PT. Hadji Kalla Lakukan Kerja Sama 25 May 2022
    Universitas Gadjah Mada (UGM) dan PT. Hadji Kalla sepakat melakukan kerja sama bidang pendidikan,
    Ika
  • Pembangunan Gelanggang Inovasi dan Kreativitas UGM Segera Dimulai 24 May 2022
    Universitas Gadjah Mada akan segera memulai pembangunan gedung Gelanggang Inovasi dan Kreativitas
    Gloria

Info

  • Streaming Studium Generale MKWU Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada
    05 November 2019
  • Streaming Wisuda Diploma dan Sarjana UGM Periode Agustus 2019
    21 August 2019
  • Video Streaming Penutupan PPSMB 2019 Universitas Gadjah Mada
    09 August 2019
  • Streaming Sosialisasi Penelitian Desentralisasi, Kompetitif Nasional, dan Penugasan Tahun 2020
    01 August 2019
  • Streaming wisuda Pascasarjana UGM Periode Juli 2019
    24 July 2019

Agenda

  • 30May International Academic Conference on Tourism (INTACT) 2022 ...
  • 21Jul The International Conference on Sustainable Environment, Agriculture, and Tourism (ICOSEAT)...
  • 07Sep The 8th International Conference on Science and Technology (ICST 2022)...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2022 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual