Fakultas Peternakan (Fapet) UGM membagikan telur rebus gratis kepada para mahasiswa yang tengah mengikuti Ujian Tengah Semester (UTS). Pembagian telur rebus ini bertujuan untuk membantu pemenuhan gizi para mahasiswa selama mengikuti ujian yang berlangsung selama 10 hari, 30 September-9 Oktober 2024 mendatang.
Menurut Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan Sumber Daya Manusia, Ir. Andriyani Astuti, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPM., ASEAN., pembagian telur untuk para mahasiswa ini tentunya bermanfaat dalam menjaga berat badan. Kandungan nutrisi dan protein dalam telur, disebutnya juga bermanfaat mempercepat penyembuhan dan menjaga kesehatan jantung. “Dengan pembagian telur rebus diharapkan para mahasiswa akan lebih tenang saat mengerjakan soal ujian. Selain nutrisi, telur juga mengandung protein hewani yang bagus untuk kesehatan,”katanya di Fakultas Peternakan UGM, Selasa (8/10).
Pembagian dilakukan tim panitia Fakultas Peternakan UGM setiap pagi hari sebagai ganti sarapan. Dengan pemberian ini para mahasiswa akan lebih tenang dan siap saat mengerjakan ujian. Sebanyak 336 telur rebus telah dibagikan kepada mahasiswa pada hari Jum’at (4/10), dilanjutkan hari Senin (7/10) sebanyak 323 telur rebus, Selasa (8/10) sebayak 299 butir telur rebus, dan sebanyak 300 butir di hari Rabu (9/10).
Priyo Adi salah satu mahasiswa yang mendapatkan telur rebus gratis mengaku senang. Ia merasa fakultas memberikan perhatian kepada para mahasiswa yang tengah menjalani UTS. “Kebetulan sekali dapat telur rebus. Tadi juga belum sarapan,”kata Priyo.
Hal senada diungkapkan Bima dan Miftah. Menurut pengakuan keduanya, mereka sempat terkejut karena saat akan UTS sesi pagi mendapatkan pembagian telur rebus.
Reportase : Satria/Humas Fapet
Penulis : Agung Nugroho
Foto. : Margiyono