Tim mahasiswa KKN-PPM UGM “Kita Morotai” menyelenggarakan ajang lari yang bertajuk “Rao Run (Fun Run) 5K” di Desa Posi-Posi, Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, Sabtu (17/1). Diikuti oleh 154 pelari dari berbagai kelompok usia, mulai dari kelompok remaja, dewasa, hingga pimpinan daerah setempat ikut memeriahkan agenda yang menjadi rangkaian program pengabdian dari mahasiswa KKN UGM.
Koordinator Mahasiswa Tingkat Unit Tim KKN UGM Kita Morotai, Rasya Wahyu Anggita, mengatakan tujuan kegiatan ini mengedepankan gaya hidup sehat dan jiwa sportivitas pada masyarakat pulau Morotai. Ia bersyukur event olahraga ini sukses menggaet antusiasme berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. “Total peserta mencapai 154 orang. Yang membanggakan, peserta didominasi oleh anak-anak sebanyak 88 orang, disusul remaja sebanyak 29 orang, dan lapisan dewasa sebanyak 37 orang,” ungkapnya, Selasa (20/1).
Bukan sekedar mengadakan event olahraga, Rasya menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya memperkenalkan potensi wisata di pulau Morotai mengingat bentang alam Pulau Rao yang memukau menjadi pemandangan sepanjang rute lari. “Rutenya menyajikan pengalaman tersendiri bagi pelari dengan menyajikan bentangan alam yang indah,” ujarnya.
Salah satu peserta Rao Run 2026, Jeremi, mengungkapkan kesan positif sebagai peserta. “Acaranya asik, pokoknya asik banget, dibuat seasik mungkin! Walaupun saya sempat ‘tumbang’ duluan karena tidak biasa olahraga, tapi saya senang. Acaranya sukses, bagus, dan aman,” ungkapnya dengan antusias.
Sherly Tamadarage selaku Camat Pulau Rao merefleksikan keramaian dan kehangatan acara saat melepas para pelari. Ia mengapresiasi partisipasi seluruh pihak dan warga yang hadir meramaikan. Bahkan, lapisan peserta tidak hanya berasal dari Desa Posi-Posi, tetapi juga mencakup warga desa tetangga, seperti Desa Saminyamau, Desa Aru Desa Burung, Desa Lou Madoro, Desa Leo-Leo hingga peserta dari luar kecamatan. “Kegiatan tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga menjadi sarana peningkatan partisipasi masyarakat dalam kegiatan positif di Kecamatan Pulau Rao. Kehadiran seluruh pihak hari ini menjadi wujud kebersamaan dan persaudaraan yang patut kita jaga,”katanya.
Rasya mengatakan kegiatan event lari ini mendapat dukungan dari sponsor meliputi Avo Innovation and Technology, Waskita Karya, Rumah Mentor Indonesia (RUMI), PT Nusa Karya Arindo, PLN Nusantara Power, PT Perkebunan Nusantara (PTPN), dan CV Tunas Mekar Mulya. Ke depannya, Tim KKN PPM UGM Kita Morotai akan lanjut menyelenggarakan pertandingan Sepak Bola Rao 2026 sebagai rangkaian menuju acara puncak Festival Rao Rayo pada bulan Februari mendatang. Kegiatan tersebut tidak hanya melatih gaya hidup sehat dan sportivitas masyarakat, tetapi juga untuk membangun budaya melek olahraga pada generasi muda di Pulau Rao. “Agenda ini diharapkan dapat menjadi pemantik semangat bagi para warga untuk menambah intensitas aktivitas fisik, sembari mempererat tali silaturahmi antardesa,” pungkasnya.
Reportase : Muhammad Ilyan Faris/Tim KKN UGM
Penulis : Ika Agustine
Editor : Gusti Grehenson
