Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi dunia, QS Quacquarelli Symonds (QS) kembali merilis QS World University Rankings (WUR) by Subject untuk tahun 2024. Selain memeringkat perguruan tinggi secara keseluruhan, QS juga memublikasi peringkat untuk bidang ilmu. Tahun ini, QS memublikasi 55 bidang ilmu (subject) dalam 5 bidang (broad subject), meningkat dari 54 bidang di tahun sebelumnya.
Dalam rilis hasil pemeringkatan QS WUR 2024, Universitas Gadjah Mada menempati peringkat 263 dunia di QS, menempati peringkat 178 dunia pada bidang Social Sciences and Management, peringkat 272 pada bidang Art and Humanities, peringkat 316 pada bidang Engineering and Technology, serta peringkat 451-500 pada bidang Life Science and Medicine.
Selain itu, UGM juga menempatkan 25 bidang ilmu di QS by Subjects tahun 2024. Penempatan ini meningkat dari tahun sebelumnya. Ada 2 bidang di UGM yang baru masuk dalam QS by Subjects tahun ini yaitu History dan Physics and Astronomy.
Rektor UGM, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG (K), Ph.D., menyatakan bahwa keberhasilan 25 bidang ilmu UGM masuk dalam peringkat dunia menjadi momentum untuk lebih meningkatkan kinerja bidang tersebut serta bidang lainnya untuk bisa menempati peringkat yang lebih baik. “Saya kira, berbagai upaya telah kita lakukan untuk meningkatkan reputasi telah dijalankan dengan meningkatkan kerja sama baik di bidang industri maupun di bidang akademik dan riset,” kata Rektor, Jumat (12/4).
Banyaknya bidang ilmu yang masuk dalam pemeringkatan ini selain dari sisi akademik, impak, dan jumlah sitasi juga tidak lepas dari usaha dari pengelola Fakuktas, Departemen, dan Program Studi untuk meningkatkan kualitas lulusan juga dilakukan dengan serangkaian upaya dalam proses pembelajaran. “Proses perbaikan secara berkesinambungan ini dapat mengangkat kualitas dan reputasi lulusan UGM, baik di tingkat nasional maupun internasional,” jelasnya.
Rektor mengharapkan di tahun mendatang akan semakin banyak bidang yang masuk dalam QS by Subjects serta meningkatknya kinerja bidang yang selama ini sudah masuk agar dapat menempati posisi yang lebih baik. “Saya berharap di masa mendatang bidang ilmu yang dinilai pemeringkatannya semakin bertambah, ini menjadi tantangan dan motivasi bagi kami,” ujarnya.
Seperti diketahui, dari 25 bidang ilmu yang masuk pemeringkatan QS WUR By Subject 2024 tersebut, Bidang Anthropology dan bidang Theology, Divinity & Religious Studies berhasil masuk dalam peringkat 51-100 dunia.
Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran UGM, Prof. Dr. Wening Udasmoro mengaku senang dan bersyukur karena bidang studi Antar Agama selalu konsisten masuk dalam 100 besar dunia, bahkan pernah masuk peringkat 47 dunia. “Hal ini menguatkan UGM sebagai universitas yang selalu mendukung toleransi dan keberagaman,” tegasnya.
Selain bidang ilmu antropologi dan studi antar agama, bidang Development Studies dan bidang Social Policy and Administration menempati peringkat 101-130 dunia, serta bidang Geography menempati peringkat 101-150 dunia. Di peringkat 151-200 terdapat bidang Archeology, bidang Modern Language, bidang Accounting and Finance, bidang Politics and International Studies, serta bidang Agriculture and Forestry.
Beberapa bidang lain seperti bidang History menempati peringkat 201-230, bidang Economics and Econometrics, bidang Business and Management Studies, bidang Sociology, dan bidang Law menempati peringkat 201-250.
Penulis: Gusti Grehenson
Foto: Firsto