Keunggulan

Fakultas Filsafat UGM merupakan fakultas yang terpercaya dalam pengkajian dan pengembangan filsafat dan nilai-nilai kearifan lokal yang dijiwai Pancasila.

Para lulusan fakultas ini diarahkan untuk melakukan pengembangan pengetahuan dan pemahaman, kemampuan intelektual, ketrampilan praktis, keterampilan manajerial, serta sikap yang sesuai dengan bidang ilmu filsafat. Lulusan program studi ini memiliki kognisi kefilsafatan luas dan mendalam. Memiliki kemampuan berfikir analisis-refleksi, radikal, komprehesif, integral mengenai berbagai persoalan teoritis – praktis dalam berbagai aspek kehidupan, khususnya dalam bidang religi – budaya, ilmu teknologi, sosial – politik, dan etika. Memiliki kemampuan menyusun dan mengkomunikaiskan konsep kefilsafatan pada umumnya, dan filsafat Pancasila pada khususnya.

Fakultas ini menguatkan kajian filsafat berdasar pada sejarah dan perkembangan mutakhir Filsafat Barat, Filsafat Timur, dan Filsafat Agama. Tiga departemen tersebut menopang Fokus Studi Etika, Fokus Studi Filsafat Religi & Budaya, Fokus Studi Filsafat Sosial & Politik, dan Fokus Studi Filsafat Ilmu & Teknologi. Semuanya ditujukan untuk menunjang kompetensi sarjana Filsafat dalam menganalisis problem-problem aktual di berbagai bidang kehidupan.

Prospek Karir

Sarjana filsafat pada umumnya berkarir dalam dunia pendidikan, PNS, kewartawanan. Tidak jarang para lulusan ini juga berkarir di swasta sebagai pencipta lapangan kerja LSM bahkan di perbankan.

 

Pusat Bantuan Krisis
Skip to content