• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Inovasi Teknologi
  • Mahasiswa UGM Buat Aplikasi Konsultasi Dokter Hewan Online

Mahasiswa UGM Buat Aplikasi Konsultasi Dokter Hewan Online

  • 04 Januari 2016, 09:14 WIB
  • Oleh: Ika
  • 27410
Tiga mahasiswa UGM berhasil mengembangkan web konsultasi dokter hewan online 'Dokterhewanku.com'.
Tiga mahasiswa UGM berhasil mengembangkan web konsultasi dokter hewan online 'Dokterhewanku.com'.
Tampilan depan website Dokterhewanku.com.
Tampilan depan website Dokterhewanku.com.
Tiga mahasiswa UGM berhasil mengembangkan web konsultasi dokter hewan online 'Dokterhewanku.com'.
Tampilan depan website Dokterhewanku.com.

Mahasiswa UGM mengembangkan inovasi teknologi yang memudahkan masyarakat terutama pemilik hewan kesayangan dalam berkonsultasi dengan dokter hewan.  Inovasi itu adalah  jasa konsultasi dokter hewan online yang dikembangkan Muhammad Nuriy Nuha Naufal dan Ibnu Mahmudin dari Fakultas Kedokteran Hewan, serta Nanang Makfi  Mubarok dari Fakultas Teknik.

“Melalui web Dokterhewanku.com ini diharapkan bisa menghubungkan dokter hewan dengan pemilik hewan tanpa batasan ruang dan waktu,” kata Muhammad Nury Nuha Naufal, CEO jasa konsultasi dokter hewan online ini, Senin (4/1) di Kampus UGM.

Website ini dapat diakses melalui laptop maupun smartphone.  Disamping itu, semua fitur dalam website dapat diakses secara free atau gratis oleh pemilik hewan.

“Saat ini terdapat lebih dari 100 pengguna Dokterhewanku.com yang merupakan pemilik hewan kesayangan,” terangnya.

Melalui website ini para pemilik hewan dapat bertanya maupun berkonsultasi seputar permasalahan yang tengah dihadapi. Pertanyaan-pertanyaan yang masuk akan segera dijawab oleh dokter-dokter hewan yang tengah online.  Adapun dokter hewan yang dapat memberikan konsultasi merupakan dokter hewan yang telah mendaftar dalam layanan jasa dokter hewan online ini. Mekanisme ini dijalankan agar klien dapat mendapatkan jawaban yang terbaik dari dokter-dokter hewan yang berkompeten dibidangnya.

“Pertanyaan yang masuk kadang lucu-lucu. Misalnya, ada seoang ibu yang bertanya, kenapa kok kucingnya sering menggeleng-gelengkan kepalanya sendiri?,” ungkap Naufal yang telah dilantik sebagai dokter hewan.

Naufal menyampaikan dalam menjalankan layanan konsultasi dokter hewan online ini mereka tetap dituntut memegang etika sebagai dokter hewan, yaitu dengan tidak menuliskan atau memberikan resep jenis obat beserta dosisnya. Sementara untuk kasus-kasus yang membutuhkan tindakan medis, pihaknya langsung memberikan rujukan ke klinik hewan terdekat.

Selain menyediakan jasa konsultasi hewan online, website  dokterhewanku.com  ini juga berisi artikel-artikel seputar kesehatan hewan. Mereka secara rutin mempublikasikan artikel-artikel seputar kesehatan hewan.

“Hal ini sebagai salah satu upaya mengedukasi pemilik hewan kesayangan terkait cara merawat hewan kesayangan yang baik dan benar,” kata Ibnu menambahkan.

Dokterhewanku.com juga berhasil menggaet  10 dokter hewan untuk turut aktif menulis di website ini, walaupun masih bersifat volunter atau sukarela. Bersama dokter-dokter hewan itu kini mereka juga telah menggagas adanya Gerakan Dokter Hewan Menulis.

“Jadi besok dokter hewan senjatanya enggak hanya jarum suntik, tapi juga dengan ujung pena” terang Ibnu.

Saat ini, ketiganya terus berupaya mengembangkan layanan konsultasi dokter hewan online ini. Berbagai fitur baru dan bermanfaat bagi pemilik hewan terus dikembangkan dalam website ini.

“Kami akan terus mengembangkan website ini. Semoga bisa memberikan lebih banyak manfaat bagi masyarakat terutama pemilik hewan kesayangan,” kata Nanang menutup perbincangan. (Humas UGM/Ika)

Berita Terkait

  • Jejak Medis Bantu Pengguna Simpan Riwayat Medis

    Wednesday,15 May 2019 - 12:43
  • Optimalkan Layanan, RSA UGM Luncurkan Aplikasi Berbasis Android

    Wednesday,16 May 2018 - 12:29
  • RSGM Soedomo Adakan Konsultasi Online Gratis

    Friday,24 April 2020 - 20:08
  • Bantu Pasien Covid-19 Isoman, dr. Riyo Buka Jasa Konsultasi Gratis

    Thursday,15 July 2021 - 15:33
  • FKH UGM Lantik 166 Dokter Hewan

    Tuesday,30 December 2014 - 12:05

Rilis Berita

  • Universitas Kristen Petra dan Universitas Gadjah Mada Jalin Kerja Sama 31 March 2023
    Universitas Kristen Petra dan Universitas Gadjah Mada mempererat kerja sama. Keduanya sepakat bek
    Agung
  • Mahasiswa FEB UGM Juarai Kompetisi Bisnis Asia Pasifik 2023 31 March 2023
    Tim Gama Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) UGM berhasil menyabet gelar juara pertama dalam
    Ika
  • FTP UGM Luncurkan 3 Buku Ragam Kudapan Nusantara 31 March 2023
    Ragam kuliner Indonesia yang terdiri atas minuman, makanan utama, lauk-pauk, penyerta dan pelengk
    Agung
  • UGM dan BPJS Ketenagakerjaan Jalin Kerja Sama Peningkatan Kompetensi SDM 31 March 2023
    Universitas Gadjah Mada dan BPJS Ketenagakerjaan melaksanakan penandatanganan perjanjian kerja sa
    Gusti
  • Penerimaan Mahasiswa Baru UGM Jalur Prestasi Dibuka Hingga 12 April 31 March 2023
    Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru UGM jalur Penelusuran Bibit Unggul (PBU) at
    Gloria

Agenda

  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual