• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Mahasiswa UGM Juara 1 Greenwave Environmental Care Competition

Mahasiswa UGM Juara 1 Greenwave Environmental Care Competition

  • 11 Maret 2022, 15:15 WIB
  • Oleh: Gusti
  • 10849
Mahasiswa UGM Juara 1 Greenwave Environmental Care Competition

Kelompok mahasiswa UGM yang tergabung dalam Tim Pestinion yang beranggotakan mahasiswa Teknik Universitas Gadjah Mada terdiri dari Khabib Abdul Aziz, Aufa Fikri Nurmaulana, Bagus Adjie Prasetyo, Teta Fathya Widawati (Teknik Kimia), dan Hanif Bayu Ismail (Teknik Mesin) berhasil meraih juara pertama dalam ajang Green Wave Environmental Care Competition 2020/2021 untuk kategori Tertiary Level setelah mengalahkan 10 finalis lain yang berasal dari berbagai kampus di Asia Tenggara pada 1 Desember 2021 lalu.

Ketua Tim Mahasiswa, Khabib Abdul Aziz, dalam rilis yang dikirim ke wartawan Jumat (11/3) mengatakan bahwa ajang kompetisi bergengsi berskala internasional ini merupakan kompetisi desain produk atau proses inovatif berwawasan lingkungan yang diselenggarakan setiap tahun oleh Sembcorp Marine Ltd Singapura dan Shell Eastern Trading Company yang diikuti oleh berbagai universitas dan sekolah se-Asia Tenggara.

Rangkaian acara Green Wave Environmental Care Competition 2021 diselenggarakan secara daring. Kategori lomba yang dapat dipilih antara lain waste management, natural reserve dan pollution control. Tim Universitas Gadjah Mada mengusung tema waste management dengan karya mengenai produksi pestisida natural berbasis limbah kulit bawang merah dan sisa penyulingan minyak daun cengkeh yang diberi nama Pestinion Pesticide. “Gagasan ini dilatarbelakangi oleh penggunaan pestisida sintetis yang memiliki efek negatif bagi lingkungan serta karakteristik pestisida komersial yang memiliki waktu retensi rendah dan tidak tahan terhadap air hujan,” katanya.

Menurut Khabib, produksi pestisida alami ini dapat menyelesaikan permasalahan limbah kulit bawang merah yang tidak termanfaatkan dengan baik dan sisa penyulingan minyak daun cengkeh yang hanya mencemari perairan. “Diharapkan pestisida yang ramah lingkungan ini dapat menjadi acuan riset produk pertanian yang ramah lingkungan di masa depan,” katanya.

Penulis : Gusti Grehenson 

Berita Terkait

  • Mahasiswa UGM Juara dalam The 3rd Management Finance Festival

    Wednesday,08 November 2017 - 16:21
  • Tim UGM telah berhasil menjadi juara ke I PDDC

    Wednesday,30 April 2008 - 8:37
  • Mahasiswa UGM Juara Airlangga Law Competition 2018

    Thursday,31 May 2018 - 14:05
  • Mahasiswa UGM Juara Green Wave Competition

    Tuesday,11 December 2018 - 11:51
  • Catur UGM Juara Umum Siliwangi Chess Competition

    Monday,09 April 2018 - 11:48

Rilis Berita

  • UGM Terlibat Aktif Dalam Percepatan Penurunan Stunting di Jawa Tengah 03 February 2023
    Stunting masih menjadi persoalan kesehatan di Indonesia. Data Asian Development Bank mencatat ang
    Ika
  • Pimpinan UGM Tandatangani Komitmen Bersama Implementasi Manajemen Risiko 03 February 2023
    Penandatanganan Komitmen Bersama dilakukan oleh Majelis Wali Amanat, Rektor, Sena
    Gloria
  • Forgamas Dekatkan UGM Kepada Siswa Kelas XII di Banyumas 03 February 2023
    Forum Mahasiswa Gadjah Mada Banyumas (Formagamas) merupakan perkumpulan mahasiswa UGM se-Kabupate
    Agung
  • Fakultas Geografi UGM Dampingi Penyusunan Rencana Strategis Kabupaten Sukamara Kalteng 02 February 2023
    Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada (UGM) menye
    Humas UGM
  • Pakar UGM: Lansia dan Warga Miskin DIY Perlu Mendapat Pemberdayaan dan Pendampingan Sosial 02 February 2023
    Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X, berencana memberikan ban
    Gusti

Agenda

  • 07Feb Dies Natalis Fakultas Hukum UGM...
  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual