• Berita
  • Arsip Berita
  • Simaster
  • Webmail
  • Direktori
  • Kabar UGM
  • Suara Bulaksumur
  •  Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Cek Fakta
  • Beranda
  • Liputan/Berita
  • Mahasiswa UGM Rancang Robot Disinfeksi Untuk Perhotelan

Mahasiswa UGM Rancang Robot Disinfeksi Untuk Perhotelan

  • 06 Oktober 2022, 07:57 WIB
  • Oleh: Ika
  • 11899
   Mahasiswa UGM Rancang Robot Disinfeksi Untuk Perhotelan

Mahasiswa Teknik Fisika UGM merancang pembuatan robot berbasis kecerdasan buatan untuk membantu memudahkan proses disinfeksi di sektor perhotelan.

Gagasan ini muncul dari pemikiran Billie Adrian, mahasiswa Teknik Fisika UGM. Ia berhasil meraih juara 1 dalam Airlangga Hospitality Competition 2022 berkat idenya mengusung karya tulis ilmiah berjudul  Implementasi Teknologi AMR (Autonomous Mobile Robot) Disinfeksi Berbasis Kecerdasan Buatan dalam Meningkatkan Tingkat Higienis dan Sanitasi Industri Perhotelan.

Billie mengatakan ide pengembangan robot tersebut berawal dari masih jarangnya pemanfaatan robot berbasis kecerdasan buatan dalam meningkatkan tingkat higienitas dan sanitasi hotel di Indonesia. Oleh karena itu, ia berpikir melakukan inovasi autonomous mobile robot agar nantinya dapat diaplikasikan secara nyata di industri perhotelan Indonesia untuk meningkatkan rasa aman dan nyaman dari tamu hotel.

“Ide tersebut karena saya melihat masih kurangnya pemanfaatan teknologi di sektor perhotelan yang dapat membuat rasa aman dan nyaman bagi tamu hotel,”jelasnya.

Ia menjelaskan model robot yang dikembangkan memiliki dua bagian yaitu bagian mobile (autonomous moving platform) dan bagian disinfeksi (disinfection module).  Bagian mobile berfungsi untuk membawa AMR menuju lokasi yang telah ditentukan menggunakan sistem navigasi yang telah dirancang menggunakan sebuah perangkat lunak pada AMR. Setelah bagian mobile membawa tubuh robot menuju tempat yang dituju, lalu bagian disinfeksi akan bekerja dengan menyemprotkan senyawa hidrogen peroksida pada objek yang sudah dituju menggunakan sensor. Setelah selesai, AMR akan berpatroli sesuai dengan denah lokasi hotel yang sudah ditanamkan dalam sistem navigasi AMR.

“Fungsi utama dari pemanfaatan ini tentunya adalah mengurangi tingkat transmisi penyebaran virus dalam hotel dimana Indonesia telah memasuki masa post-pandemic recovery dan dibutuhkan teknologi yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi tamu hotel terutama dalam bidang kesehatan,”paparnya.

Ia berharap nantinya, gagasan robot disinfeksi ini bisa dikembangkan lebih lanjut dan bisa diaplikasikan secara nyata. Dengan begitu bisa memberikan manfaat yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

Penulis: Ika 

Berita Terkait

  • 98 Tim Ikuti Kontes Robot Line Follower

    Monday,16 July 2012 - 6:19
  • Kontes Robot Nasional 2011

    Monday,30 May 2011 - 11:44
  • Program Diploma Teknik Elektro Gelar Workshop Pembuatan Robot

    Friday,09 March 2012 - 10:18
  • Industri Perhotelan Indonesia Kelebihan Pasokan Kamar

    Wednesday,31 January 2018 - 13:57
  • UGM WAKIL JOGJA DI KRI DAN KRCI 2005

    Thursday,12 May 2005 - 7:37

Rilis Berita

  • Universitas Kristen Petra dan Universitas Gadjah Mada Jalin Kerja Sama 31 March 2023
    Universitas Kristen Petra dan Universitas Gadjah Mada mempererat kerja sama. Keduanya sepakat bek
    Agung
  • Mahasiswa FEB UGM Juarai Kompetisi Bisnis Asia Pasifik 2023 31 March 2023
    Tim Gama Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) UGM berhasil menyabet gelar juara pertama dalam
    Ika
  • FTP UGM Luncurkan 3 Buku Ragam Kudapan Nusantara 31 March 2023
    Ragam kuliner Indonesia yang terdiri atas minuman, makanan utama, lauk-pauk, penyerta dan pelengk
    Agung
  • UGM dan BPJS Ketenagakerjaan Jalin Kerja Sama Peningkatan Kompetensi SDM 31 March 2023
    Universitas Gadjah Mada dan BPJS Ketenagakerjaan melaksanakan penandatanganan perjanjian kerja sa
    Gusti
  • Penerimaan Mahasiswa Baru UGM Jalur Prestasi Dibuka Hingga 12 April 31 March 2023
    Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru UGM jalur Penelusuran Bibit Unggul (PBU) at
    Gloria

Agenda

  • 02Jul Dies Natalis MM UGM...
Universitas Gadjah Mada
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Bulaksumur Yogyakarta 55281
   info@ugm.ac.id
   +62 (274) 6492599
   +62 (274) 565223
   +62 811 2869 988

Kerja Sama

  • Kerja Sama Dalam Negeri
  • Alumni
  • Urusan Internasional

TENTANG UGM

  • Sambutan Rektor
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Universitas
  • Manajemen

MENGUNJUNGI UGM

  • Peta Kampus
  • Agenda

PENDAFTARAN

  • Sarjana
  • Pascasarjana
  • Diploma
  • Profesi
  • Internasional

© 2023 Universitas Gadjah Mada

Aturan PenggunaanKontakPanduan Identitas Visual